Penulis Utama : Nada Hanifah
NIM / NIP : K3512046
×

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) pengaruh persepsi siswa
mengenai kompetensi pedagogik guru terhadap prestasi belajar siswa pada mata
pelajaran sistem komputer; (2) pengaruh persepsi siswa mengenai kompetensi
kepribadian guru terhadap prestasi belajar siswa pada mata pelajaran sistem
komputer; (3) pengaruh persepsi siswa mengenai kompetensi sosial guru terhadap
prestasi belajar siswa pada mata pelajaran sistem komputer; (4) pengaruh persepsi
siswa mengenai kompetensi profesional guru terhadap prestasi belajar siswa pada
mata pelajaran sistem komputer; (5) pengaruh persepsi siswa mengenai
kompetensi pedagogik guru, kompetensi kepribadian guru, kompetensi sosial
guru, dan kompetensi profesional guru secara bersama – sama terhadap prestasi
belajar siswa pada mata pelajaran sistem komputer.
Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas X dan XI jurusan TKJ di
SMK Negeri 1 Banyudono. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan
metode survei. Pengumpulan data menggunakan metode angket dan dokumentasi.
Analisis data menggunakan regresi ganda.
Hasil penelitian ini adalah sebagai berikut ini. Pertama, tidak terdapat
pengaruh yang positif dan signifikan persepsi siswa mengenai kompetensi
pedagogik guru terhadap prestasi belajar siswa pada mata pelajaran sistem
komputer di SMK Negeri 1 Banyudono. Kedua, tidak terdapat pengaruh yang
positif dan signifikan persepsi siswa mengenai kompetensi kepribadian guru
terhadap prestasi belajar siswa pada mata pelajaran sistem komputer di SMK
Negeri 1 Banyudono. Ketiga, tidak terdapat pengaruh yang positif dan signifikan
persepsi siswa mengenai kompetensi sosial guru terhadap prestasi belajar siswa
pada mata pelajaran sistem komputer di SMK Negeri 1 Banyudono. Keempat,
terdapat pengaruh yang positif dan signifikan persepsi siswa mengenai
kompetensi profesional guru terhadap prestasi belajar siswa pada mata pelajaran
sistem komputer di SMK Negeri 1 Banyudono. Kelima, terdapat pengaruh yang
positif dan signifikan persepsi siswa mengenai kompetensi pedagogik guru,
kompetensi kepribadian guru, kompetensi sosial guru, dan kompetensi profesional
guru secara bersama – sama terhadap prestasi belajar siswa pada mata pelajaran
sistem komputer di SMK Negeri 1 Banyudono.
Kata Kunci: persepsi siswa, kompetensi guru, prestasi belajar siswa

 

×
Penulis Utama : Nada Hanifah
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K3512046
Tahun : 2016
Judul : Pengaruh persepsi siswa mengenai kompetensi guru terhadap prestasi belajar siswa pada mata pelajaran sistem komputer di smk negeri 1 Banyudono
Edisi :
Imprint : Surakarta - FKIP - 2016
Program Studi : S-1 Pendidikan Teknologi Informasi dan Komunikasi
Kolasi :
Sumber : UNS-FKIP Jur. Pendidikan Teknik Informatika dan Komputer-K.3512046-2016
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Agus Efendi, M.Pd
2. Drs. A. G. Tamrin, M.Pd., M.Si
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.