Penulis Utama : Sulistyo Wahyu Purwanto
NIM / NIP : K1311075
×

ABSTRAK 

Sulistyo Wahyu Purwanto. PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STUDENT TEAM ACHIEVEMENT DIVISION DENGAN PENDEKATAN SAINTIFIK UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI BARIS DAN DERET KELAS XI SMK NEGERI 1 BANYUDONO TAHUN AJARAN 2015/2016. Skripsi, Pendidikan Matematika Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sebelas Maret Surakarta. 2016. Penelitian tindakan kelas ini bertujuan untuk mendeskripsikan penerapanmodel pembelajaran Student Team Achievement  Division (STAD) dengan pendekatan saintifik yang meningkatkan hasil belajar matematika siswa kelas XITKJ 2 SMK Negeri 1Banyudono dan mendeskripsikan peningkatan hasil belajar matematika siswa kelas XITKJ 2 SMK Negeri 1Banyudono dengan menggunakan model pembelajaran Student Team Achievement  Division (STAD)dengan pendekatan saintifik. Data yang dikumpulkan pada penelitian ini adalah data ranah afektif, data ranahpsikomotorik, data ranah kognitif dan data keterlaksanaan pembelajaran. Data ranah afektif siswa dan pelaksanaan pembelajaran diperoleh dari observasi selama proses pembelajaran berlangsung. Data ranah psikomotorik siswa diperoleh dari penilaian kinerja saat pertemuan ketiga.Data ranah kognitif siswa diperoleh dari hasil tes yang dilaksanakan pada tiap akhir siklus dan nilai kuis siswa. Indikator keberhasilan penelitian ini adalah setidaknya 70% dari siswa mencapai kategori ranah afektiftinggi dan setidaknya70%   darisiswa mencapaiskorkemampuanranah psikomotorik dan ranah kognitif lebih besar atau sama dengan 3,00. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa langkah-langkah model pembelajaran Student Team Achievement  Division (STAD) dengan pendekatan saintifik adalah : 1) Kegiatan Pendahuluan,yaitu a) Guru memberikan salam dan menanyakan kehadiran, b) Guru mengingatkan kembali materi yang telah dipelajari pada pertemuan sebelumnya,c) Guru menginformasikan materi yang akan dipelajari, tujuan yang akan dicapai, kriteria sukses kepada siswa pada awal pembelajaran,d) Guru melakukan apersepsi,e) Guru memberikan motivasi, f) Guru menjelaskan strategi yang akan digunakan dalam proses pembelajaran. 2) Kegiatan Inti, yaitu a) Guru menjelaskan secara garis besar materi yang akan disampaikan,b)Guru memberikan LKS pada setiap siswa, kemudian siswa memikirkan strategi pemecahannya secara mandiri,c) Siswa berdiskusi kelompok untuk membahas LKS yang telah diberikan,d) Siswa mempresentasikan hasil diskusi kepada kelompok lain (2 kelompok secara acak),e) Guru juga memberikan penghargaan berupa tepuk tangan kepada kelompok yang mempresentasikan hasil diskusinya serta kepada siswa yang berani bertanya dan memberi tanggapan,f) Guru memberikan soal kuis secara individu. 3) Kegiatan Penutup, yaitu a) Bersama-sama dengan guru, siswa menyimpulkan hasil pembelajaran yang telah dipelajari, b) Guru memberi kesempatan kepada siswa untuk mengungkapkan kesulitan yang dialami dalam mengikuti pembelajaran tersebut, c) Guru 
vii  
menginformasikan materi pada pertemuan berikutnya. Berdasarkan pembelajaran dengan model pembelajaran Cooperative Learning tipe Student Team Achievement Division (STAD) dengan pendekatan scientific, pada tahap prasiklus siswa yang mencapai ranah afektif tinggi yaitu 37,5% dari total siswa, kemudianpadasiklus I mengalami peningkatan sebesar 19,36% menjadi 56,86% dari total siswa dan dari siklus I ke siklus II mengalami peningkatan sebesar 18,47% menjadi 75,33% dari total siswa. Untuk kemampuan psikomotorik matematika dilaksanakan 1 kali dengan hasil persentasenya sebesar 74,19%. Kemampuan kognitif mengalami peningkatan dari tes prasiklus 42,65%, pada tes siklus I 54,55% dari total siswa dan pada tes siklus II 79,41% dari total siswa.  

Kata Kunci : STAD (Student Team Achievement  Division), pendekatan saintifik, hasil belajar, afektif, psikomotorik, kognitif  

 

×
Penulis Utama : Sulistyo Wahyu Purwanto
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K1311075
Tahun : 2016
Judul : Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Student Team Achievement Division Dengan Pendekatan Saintifik Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Pada Materi Barisan Dan Deret Kelas XI SMK Negeri 1 Banyudono Tahun Ajaran 2015/2016
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak.KIP - 2016
Program Studi : S-1 Pendidikan Matematika
Kolasi :
Sumber : UNS - Fak.KIP Jur.Pendidikan Matematika - K1311075 - 2016
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Triyanto, S.Si, M.Si.
2. Dhidhi Pambudi, M.Cs
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.