Penulis Utama | : | Novia Dyah Indriyati |
NIM / NIP | : | G0015189 |
Latar Belakang: Penyakit pada anak dapat digolongkan menjadi penyakit infeksi dan noninfeksi. Perbedaan karakteristik penyakit anak tersebut bisa memberikan pengaruh yang berbeda kepada kondisi kecemasan yang ibu rasakan. Selain itu tingkat kecemasan juga dipengaruhi oleh faktor usia ibu, tingkat pendidikan ibu, usia anak, dan sosial ekonomi keluarga. Penelitian bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat perbedaan tingkat kecemasan antara ibu yang mempunyai anak dengan penyakit infeksi dan noninfeksi di RSUD Kota Surakarta.
Metode: Penelitian ini bersifat observasional analitik cross sectional. Subyek penelitian adalah ibu yang mempunyai anak infeksi dan nonifeksi yang dirawat inap di RSUD Kota Surakarta sejumlah 132 orang. Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik purposive sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan skala TMAS, biodata, dan rekam medik. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan uji Chi Square dengan program SPSS 22.0 for windows.
Hasil: Terdapat perbedaan tingkat kecemasan yang bermakna secara statistik antara ibu yang mempunyai anak dengan penyakit infeksi dan noninfeksi (p = 0,000). Pengaruh dari variabel perancu terhadap variabel terikat, tidak didapatkan perbedaan yang bermakna pada tingkat kecemasan dilihat dari berbagai rentang usia ibu (p = 0,595), tingkat pendidikan responden (p = 0,229), rentang usia anak sakit (p = 0,090), dan kondisi sosial ekonomi keluarga (p = 0,259).
Simpulan: Terdapat perbedaan tingkat kecemasan yang bermakna secara statistik antara ibu yang mempunyai anak dengan penyakit infeksi dan noninfeksi.. Faktor usia ibu, tingkat pendidikan ibu, usia anak, dan sosial ekonomi tidak memberikan pengaruh yang signifikan terhadap tingkat kecemasan ibu.
Penulis Utama | : | Novia Dyah Indriyati |
Penulis Tambahan | : | - |
NIM / NIP | : | G0015189 |
Tahun | : | 2018 |
Judul | : | Perbedaan Tingkat Kecemasan antara Ibu yang Mempunyai Anak dengan Penyakit Infeksi dan Noninfeksi di RSUD Kota Surakarta |
Edisi | : | |
Imprint | : | Surakarta - F. Kedokteran - 2018 |
Program Studi | : | S-1 Pendidikan Dokter |
Kolasi | : | |
Sumber | : | UNS-F. Kedokteran Jur. Kedokteran-G0015189-2018 |
Kata Kunci | : | |
Jenis Dokumen | : | Skripsi |
ISSN | : | |
ISBN | : | |
Link DOI / Jurnal | : | - |
Status | : | Public |
Pembimbing | : |
1. dr. Husnia Auliyatul Umma, Sp.A, M.Kes 2. Dra. Suci Murti Karini, M.Si |
Penguji | : | |
Catatan Umum | : | |
Fakultas | : | Fak. Kedokteran |
File | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
---|