×
Tugas Akhir ini mengungkapkan sebuah gagasan imajinasi penulis dalam sebuah karya keramik terinspirasi dari sarang lebah madu. Permasalahan dibahas dengan pendekatan; 1) Apa yang dimaksud dengan sarang lebah madu? 2) Mengapa sarang lebah madu menarik untuk dijadikan sumber ide dalam penerapan karya seni keramik? 3) Bagaimana bentuk visualisasi sarang lebah madu ke dalam karya seni keramik?. Karya tugas akhir ini berisikan tentang sebuah konsep penciptaan karya seni keramik diambil dari tema sarang lebah madu. Bentuk persegi enam (heksagonal) tersusun rapi pada sarang lebah madu adalah alasan dasar memilih tema ini. Bentuk heksagonal sarang lebah madu diolah secara kratif dalam media keramik berbahan dasar tanah liat. Proses pembentukan dalam karya keramik melalui beberapa tahap, diantaranya proses pengolahan warna tanah marbling, proses pembentukan teknik lempeng (slab), proses pembentukan teknik putar, proses pembakaran bisquit dan proses pembakaran glasir. Karya tugas akhir ini disajikan sesuai dengan karakter dari tema yang diangkat, yaitu unsur heksagonal lebah madu. Diharapkan karya tugas akhir ini dapat menginspirasi dan dapat dinikmati oleh semua orang.