Penulis Utama : Agung Nugroho
NIM / NIP : I0214007
×

ABSTRAK

Narkotika adalah zat atau obat yang berasal dari tanaman atau bukan tanaman, baik sintetis maupun semisintetis, yang dapat menyebabkan penurunan atau perubahan kesadaran, hilangnya rasa, mengurangi sampai menghilangkan rasa nyeri dan dapat menimbulkan ketergantungan, yang dibedakan ke dalam golongangolongan sebagaimana terlampir dalam Undang-Undang (Republik Indonesia, 1997). Namun pada kenyataannya narkotika sering disalahgunakan oleh kelompok atau individu untuk kepentingannya sendiri sehingga menyebabkan gangguan fisik,
psikis dan fungsi sosial.
Bangunan pusat rehabilitasi narkoba yang diperlukan sebagai suatu wadah penyembuhan korban penyalahgunaan dan ketergantungan narkoba di Surakarta harus dapat mengatasi stres yang dialami residen selama menjalani proses rehabilitasi. Selain menjadi bangunan yang dapat mengatasi stres bangunan pusat rehabilitasi yang dibutuhkan juga harus membantu proses penyembuhan, baik fisik, mental maupun sosial. Sehingga bangunan menggunakan pendekatan healing environment yang dalam perancangannya membangun suasana fisik dan dukungan budaya yang memelihara fisik, intelektual, sosial dan kesejahteraan spiritual pasien, keluarga dan
staf serta membantu mereka untuk mengatasi stres terhadap penyakit dan rawat inap (Lidayana, Alhamdani, & Pebriano, 2013).

Kata kunci: Narkoba, pusat rehabilitasi

 

×
Penulis Utama : Agung Nugroho
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : I0214007
Tahun : 2018
Judul : Pusat Rehabilitasi Narkoba dengan Pendekatan Healing Environment di Surakarta
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Teknik - 2018
Program Studi : S-1 Arsitektur
Kolasi :
Sumber : UNS-Fak. Teknik Jur. Teknik Arsitektur-I0214007-2018
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Ir. Ahmad Farkhan, M.T
2. Ir. Agung Kumoro, M.T
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Teknik
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.