Penulis Utama | : | Tri Mulyani |
NIM / NIP | : | S041502017 |
ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk (1) Menilai langkah-langkah pengembagan media kartu kata bergambar untuk meningkatkan kemampuan membaca permulaan bagi siswa retardasi mental, (2) Menilai kualitas media kartu kata bergambar untuk meningkatkan kemampuan membaca permulaan untuk siswa retardasi mental (3) Menilai keefektifan penggunaan media kartu kata bergambar pada pembelajaran membaca awal untuk siswa retardasi mental.
Penelitian ini menggunakan metode penelitian dan pengembangan atau research and development (R&D) melalui 4 tahap yaitu tahap 1: tahap pendahuluan yaitu mengetahui masalh di lapangan, tahap 2: pengembangan yaitu pembuatan draf model media, tahap 3: pengujian model yaitu berupa pengujian ahli, uji coba terbatas, uji coba lapangan utama dan uji efektivitas, tahp 4: diseminasi yaitu penyebarluasan hasil penelitian.
Hasil penelitian mulai dari tahap pendahuluan sampai tahap diseminasi diperoleh bahwa: (1) Langkah-langkah pengembangan media kartu kata bergambar meliputi isi, pengumpulan bahan, pembuatan draf dan pemilihan huruf, (2) Pengujian kualitas kelayakan media kartu kata bergambar menurut validasi ahli diperoleh rerata sebesar 98,89 % sehingga dikategorikan layak untuk digunakan; Uji coba terbatas diperoleh hasil sebesar 99,30%, termasuk dalam kategori tinggi sehingga dapat digunakan sebagai media pembelajaran untuk membaca permulaan; Uji coba lapangan utama diperoleh hasil 99,30% sehingga dikategorikan sesuai dan dapat digunakan, (3) Pengujian efektivitas penggunaan kartu kata bergambar dilakukan dengan Penelitian Tindakan Kelas ( PTK ) melalui 3 siklus. Hasil yang diperoleh adalah sebesar 50 % siswa mampu membaca kata sederhana.
Simpulan: penggunaan media pembelajaran dikelas masih sangat minim sehingga dikembangkan media kartu kata bergambar yang diharapkan dapat meningkatkan kemampuan membaca permulaan siswa.
Kata kunci : media kartu kata bergambar, membaca permulaan, anak retardasi mental
Penulis Utama | : | Tri Mulyani |
Penulis Tambahan | : | - |
NIM / NIP | : | S041502017 |
Tahun | : | 2018 |
Judul | : | Pengembangan Media Kartu Kata Bergambar pada Pembelajaran Membaca Permulaan untuk Anak Retardasi Mental |
Edisi | : | |
Imprint | : | Surakarta - Pascasarjana - 2018 |
Program Studi | : | S-2 Pendidikan Luar Biasa |
Kolasi | : | |
Sumber | : | UNS-Pascasarjana Program Studi Pendidikan Luar Biasa -S041502017-2018 |
Kata Kunci | : | |
Jenis Dokumen | : | Tesis |
ISSN | : | |
ISBN | : | |
Link DOI / Jurnal | : | - |
Status | : | Public |
Pembimbing | : |
1. Prof. Dr. Sunardi, M.Sc, 2. Dr. Sri Yamtinah, M.Pd, |
Penguji | : | |
Catatan Umum | : | |
Fakultas | : | Sekolah Pascasarjana |
File | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
---|