Penulis Utama : Emira Muti’ Lailia
NIM / NIP : D1515036
×

ABSTRAK 
Program Pensiun pertama merupakan  program pemberian penghargaan dan kesejahteraan bagi Pegawai Negeri Sipil yang memasuki masa pensiun berupa pensiun bulanan dan Tabungan Hari Tua. Setiap tahun terdapat Pegawai Negeri Sipil yang mengalami pensiun, hal tersebut menyebabkan banyaknya jumlah SPP klim yang diajukan ke PT. TASPEN, khususnya PT. TASPEN Kantor Cabang Surakarta yang memiliki wilayah kerja cukup luas. Dalam melaksanakan pelayanan klim pensiun pertama PT.TASPEN Kantor cabang Surakarta mengembangkan inovasi pelayanan. Inovasi tersebut meliputi layanan klim 1 jam dan LKO (Layanan Klim Otomatis) yang baru saja diluncurkan oleh PT. TASPEN. Program pelayanan klim 1 jam diatur dalam Peraturan Direksi Nomor PD-29/DIR/2016 tentang pedoman pelaksanaan layanan klim Langsung 1 jam. Dalam melaksanakan pelayanan klim 1 jam, terdapat alur prosedur pelayanan yang harus di tempuh oleh peserta pensiun untuk mendapatkan pembayaran hak pensiun dengan mudah, berjalan secara efektif dan efisien. Penulisan Tugas Akhir ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana Prosedur Pelayanan Klim Pensiun Pertama Bagi Pegawai Negeri Sipil (PNS) di PT.TASPEN (Persero) Kantor Cabang Surakarta. Jenis Pengamatan yang digunakan adalah deskriptif kualitatif yaitu pengamatan dilakukan dengan mendiskripsikan secara rinci dan menggambarkan tahapan prosedur pelayanan klim pensiun PT. TASPEN (Persero) Kantor Cabang Surakarta dengan menggunakan teknik pengumpulan data melalui observasi berperan aktif, wawancara dengan informan yang berkompeten, dan mengkaji dokumen arsip. Hasil pengamatan yang diperoleh penulis adalah Prosedur Pelayanan Klim Pensiun Pertama Bagi Pegawai Negeri Sipil (PNS) di PT.TASPEN (Persero) Kantor Cabang Surakarta meliputi penyerahan formulir persyaratan kepada petugas customer service bagian pengajuan klim/penetapan, tahap perhitungan, penelitian dan verifikasi, tahap otorisasi dan pengesahan oleh Kepala Bidang Pelayanan dan Manfaat, tahap pengagendaan, tahap pemisahan dan distribusi voucher klim, tahap pencetakan jurnal pengeluaran kas oleh bagian keuangan  (registrasi voucher, verifikasi voucher dan posting jurnal kas keluar), dan tahap terakhir yaitu tahap pembayaran oleh bagian kasir. Pelaksanaan Prosedur pelayanan Pensiun di PT. TASPEN (Persero) sudah berjalan sesuai dengan kebijakan dan Peraturan Direksi Nomor PD-29/DIR/2016 tentang pedoman pelaksanaan layanan klim Langsung 1 jam berlaku dalam perusahaan. PT. TASPEN Kantor Cabang Surakarta diharapkan melakukan perbaikan, pengecekan kerusakan secara berkala dan pengembangan Teknologi Informasi pelayanan publik. 
Kata Kunci : Prosedur Pelayanan, Klim Pensiun, Pegawai Negeri Sipil (PNS)

×
Penulis Utama : Emira Muti’ Lailia
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : D1515036
Tahun : 2018
Judul : Prosedur Pelayanan Klim Pensiun Pertama bagi Pegawai Negeri Sipil (Pns) di Pt.Taspen (Persero) Kantor Cabang Surakarta
Edisi :
Imprint : Surakarta - FISIP - 2018
Program Studi : D-3 Manajemen Administrasi
Kolasi :
Sumber : UNS-FISIP Program Studi Diploma III Manajemen Administrasi-D1515036 -2018
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Gendrowati, S.Pd.,M.Si.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. ISIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.