×
Pabrik kalsium klorida dihidrat dirancang dengan kapasitas 25.000 ton/tahun berbahan baku kalsium karbonat dan asam klorida. Untuk produk CaCl2.2H2O dibutuhkan bahan baku kalsium karbonat dari PT Pentawira Agraha Sakti,Tuban sebanyak 24.600 ton/ tahun dengan kemurnian 99,10% dan asam klorida dari PT Toya Indo Manunggal Chemical,Sidoharjo sebanyak 16.735 ton/ tahun dengan kemurnian 37%. Produk samping berupa air sebanyak 32.517 ton/ tahun, CO2 sebanyak 9.802 ton/tahun, dan impuritas sebanyak 806,79 ton/tahun. Pabrik direncanakan berdiri di Tuban, Jawa Timur pada tahun 2020 dan beroperasi pada tahun 2021. Kalsium Klorida Dihidrat (CaCl2.2H2O) merupakan bahan kimia yang banyak dibutuhkan di industri pulp dan kertas, makanan, keramik sebagai anti freezing agent, katalis, refrigerant sebagai suspending agent untuk industri polimerisasi suspensi.
Reaksi pembuatan kalsium klorida dihidrat (CaCl2.2H2O) pada suhu 40oC dan tekanan 1 atm dalam Reaktor Alir Tangki Berpengaduk (RATB) yang dilengkapi jaket pendingin pada kondisi non adiabatic dan isothermal. Reaksi berlangsung secara eksotermis. Bahan baku yang dibutuhkan adalah kalsium karbonat dengan
kemurnian 99,1% dan asam klorida 37% dengan konversi reaksi sebesar 99%.
Unit pendukung proses pabrik meliputi unit pengadaan air pendingin sebanyak 12,939 m3/jam (0,517 m3 air/ton produk), unit pengadaan air konsumsi umum dan sanitasi sebanyak 0,513 m3/jam (0,020 m3 air/ton produk), unit pengadaan steam sebanyak 0,843 m3/jam (0,0337 m3steam/ton produk) yang mempunyai suhu
160 oC dan tekanan 6 atm, unit pengadaan udara tekan 109 m3/jam (4,24 m3/ton produk),tenaga listrik sebesar 195,47 kW (6,20 kWh//ton produk), bahan bakar batu bara sebanyak 480,0646 kg/jam (19,202 kg batu bara/ton produk), dan Industrial Diesel Oil (IDO) untuk generator sebanyak 59,14 L/jam (2,36 liter/ton produk).
Bentuk perusahaan adalah Perseroan Terbatas (PT) dengan struktur organisasi
line and staff. Jumlah kebutuhan tenaga kerja sebanyak 114 orang yang terdiri dari 46 karyawan non shift dan 68 karyawan shift. Pabrik beroperasi selama 24 jam per hari dan 330 hari/tahun. Pabrik CaCl2.2H2O dilengkapi dengan pengadaan safety tools, meliputi helm, rompi, safety shoes, ear plug,wearpack,eye google, body hardness dan masker.
Harga bahan baku kalsium karbonat sebesar Rp 350.000,-/ton dan harga asam klorida sebesar Rp 2.323.180,-/ton sedangkan harga produk kalsium klorida dihidrat sebesar Rp 22.974.821,-/ton. Berdasarkan hasil analisis ekonomi, modal tetap sebesar Rp 181.496.718.991,- dan modal kerja Rp 38.346.303.135,-.Biaya produksi total per tahun sebesar Rp 155.275.699.442,-. Analisis kelayakan menunjukkan bahwa ROI (Return on Investment) sebelum dan sesudah pajak sebesar 27% dan 22%, POT (Pay Out Time) sebelum dan sesudah pajak selama 2,84 dan 3,36 tahun, BEP (Break Event Point) 43,3% dan SDP (Shut Down Point) 22%. Sedangkan DCF (Discounted Cash Flow) sebesar 25,51%. Berdasarkan hasil evaluasi di atas, pabrik kalsium klorida dihidrat dengan kapasitas 25.000 ton/tahun dinilai layak untuk didirikan.