Penulis Utama : Rizki Yunia Amalia
NIM / NIP : D1515082
×

ABSTRAK 
Rumah Sakit Islam Klaten merupakan rumah sakit swasta bergerak di bidang jasa kesehatan dengan mengutamakan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Kinerja baik buruknya pegawai mempengaruhi keberhasilan rumah sakit secara keseluruhan dalam mencapai tujuan. Mengatasi hal tersebut organisasi melakukan mutasi yaitu perpindahan seseorang pegawai baik secara vertikal maupun horizontal untuk mencapai tujuan perusahaan. Pemindahan tempat kerja diharapkan  pegawai mendapatkan posisi yang sesuai dengan keahlian dan kemampuan pegawai. 
Jenis pengamatan yang dilakukan adalah deskriptif kualitatif dengan studi kasus. Hal ini bertujuan mengarah pada pendeskripsian secara rinci dan mendalam mengenai potret kondisi tentang apa yang sebenarnya terjadi menurut apa adanya di lapangan. Teknik dalam pengumpulan data yang digunakan penulis yaitu wawancara, obsevasi dan mengkaji dokumen atau arsip.  
Berdasarkan hasil pengamatan pada unit SDM bagian Kepegawaian Rumah Sakit Islam Klaten diperoleh Prosedur Mutasi Pegawai meliputi pengajuan pegawai oleh unit maupun atas keinginan pegawai sendiri, kemudian bagian SDM melakukan verifikasi data, dilanjutkan ke Direktur untuk memberikan keputusan pegawai dengan disetujui atau tidak disetujuinya mutasi pegawai, setelah itu bagian SDM akan menerbitkan surat mutasi dan pegawai dipindah sesuai dengan ketentuan. Saran yang dapat penulis berikan adalah Rumah Sakit diharapkan mempunyai sistem aplikasi dengan harapan dapat memudahkan pihak kepegawaian untuk merekap data dan menganalisis kegiatan pemindahan pegawai. 
Kata kunci : Prosedur, Mutasi, pegawai 

×
Penulis Utama : Rizki Yunia Amalia
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : D1515082
Tahun : 2018
Judul : Prosedur Mutasi Pegawai di Rumah Sakit Islam Klaten
Edisi :
Imprint : Surakarta - FISIP - 2018
Program Studi : D-3 Manajemen Administrasi
Kolasi :
Sumber : UNS-FISIP Studi Manajemen Administrasi-D1515082 -2018
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. Sudarto, M.Si
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. ISIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.