×
Latar belakang penelitian Skripsi ini adalah adanya fenomena perubahan dan perkembangan kain tapis sebagai kain tradisi Lampung. Perubahan ini mendorong peneliti untuk mengetahui kajian kain tapis khas kabupaten Pesawaran sebagai salah satu tempat produksi kain tapis terbesar di daerah Lampung dengan pendekatan antropologi seni, untuk memahami makna motif tapis khas Pesawaran. Tujuan penelitian ini adalah (1) Untuk mengetahui latar belakang sosial budaya yang mempengaruhi motif kain tapis di Pesawaran. (2) Untuk memahami makna motif kain tapis Pesawaran Hasil penelitian ini dapat disimpulkan beberapa hal: (1) Latar sosial budaya masyarakat Pesawaran yang mempengaruhi kain tapis ada beberapa hal yaitu: kain tapis sebegai kebutuhan adat, kebutuhan ekonomi, dan upaya pelestarian adat Lampung di Pesawaran. (2) Motif tapis khas Pesawaran terdiri dari lima yaitu motif Pucuk Rebung, Sasab, Mata Kibau, Unik-Unik, dan Kerangka Gunung.