Penulis Utama : Ulfa Laila Fitriya
NIM / NIP : D0314078
×

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan Peran Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPA) Al Ma’arif dalam menanamkan nilai-nilai keagamaan pada anak di Desa Bakung, Kecamatan Udanawu, Kabupaten Blitar. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori peran dari Biddle dan Thomas. Dalam Penelitian ini orang tua yang seharusnya sebagai aktor utama dalam memberikan pendidikan kepada anak khususnya mengenai pendidikan agama ternyata tidak bisa menjalankan perannya dengan maksimal. Sehingga orang tua mengalihkan perannya tersebut kepada Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPA) Al Ma’arif utuk membantu menjalankan perannya dalam hal memberikan penidikan keagamaan terhadap anak. Penelitian ini mengambil lokasi di Desa Bakung, Kecamatan Udanawu, Kabupaten Blitar. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif, dengan teknik pengambilan sample menggunakan teknik purposive sampling, dimana informan dipilih berdasarkan status kepengurusan, yaitu Koordinator Utama, Koordinator II, serta wali kelas dari masing-masing jenjang kelas. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah dengan cara observasi, wawancara, dan dokumentasi. Validitas data dilakukan dengan cara triangulasi sumber, yaitu selain melakukan wawancara dengan pengurus Taman Pendidikan  Al-Qur’an  (TPA)  Al  Ma’arif,  juga  dilakukan  wawancara  dengan orang  tua  siswa  sebagai  triangulasi.  Sedangkan  teknik  analisis  data  yang digunakan adalah dengan teknik analisis interaktif, denga tahapan reduksi data, penyajian data, lalu penarikan kesimpulan.

Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa harapan (expected role) dari dilaksanakannya pembelajaran di Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPA) Al Ma’arif adalah untuk meningkatkan akhlakul karimah pada anak, serta meningkatkan nilai dan rasa keislaman serta rasa peduli antar sesama dalam diri anak. Keberadaan Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPA) Al Ma’arif ini dianggap sangat efektif, hal itu dikarenakan dalam pelaksanaannya (an acted),  anak tidak hanya mendapatkan pelajaran membaca dan menulis Al-Qur’an saja, melainkan juga mendapat pengetahuan-pengetahun keagamaan lainnya yang juga tak kalah pentingnya, seperti akidah akhlak, tajwid, Al-Qur’an hadist, qoth, hafalan doa sehari-hari, fiqih, hafalan yasin dan asmaul husna, serta praktik ibadah dan tahlil.

Kata Kunci : Peran, Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPA), Menanamkan Nilai- Nilai Keagamaan

×
Penulis Utama : Ulfa Laila Fitriya
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : D0314078
Tahun : 2018
Judul : Peran Lembaga Pendidikan Taman Pendidikan Al-Qur’an (Tpa) Al Ma’arif Dalam Menanamkan Nilai-Nilai Keagamaan Pada Anak di Desa Bakung Kecamatan Udanawu Kabupaten Blitar
Edisi :
Imprint : Surakarta - FISIP - 2018
Program Studi : S-1 Sosiologi
Kolasi :
Sumber : UNS-FISIPOL Jur. Sosiologi-D0314078-2018
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Bagus Haryono M.Si.
Penguji :
Catatan Umum : Lamp unpublish
Fakultas : Fak. ISIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.