Penulis Utama : Ridho Angger Bagus Trilana
NIM / NIP : G0114082
×

ABSTRAK

Hubungan sosial dalam dunia kerja merupakan faktor yang sangat penting dan perlu diperhatikan oleh struktur organisasi untuk mencapai tujuan kinerja yang maksimal. Salah satu faktor yang mendukung terciptanya hubungan sosial yang baik adalah dengan adanya altruisme atau tolong menolong antar karyawan. Dengan adanya tolong menolong, karyawan akan memiliki kepedulian terhadap rekan kerja dan mau menjalin hubungan kerja yang baik di lingkungan kerja. Kecenderungan untuk menolong ini dipengaruhi oleh dua hal, yaitu harga diri dan empati karyawan.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara harga diri dan empati dengan altruisme, hubungan harga diri dengan altruisme, dan hubungan empati dengan altruisme. Studi yang dilakukan dalam penelitian adalah studi populasi. Subjek penelitian merupakan karyawan dari Kantor Rutan Kelas IIA Yogyakarta. Skala penelitian yang digunakan adalah skala altruisme yang disusun oleh peneliti dengan reliabilitas 0,887; skala harga diri yang diadaptasi dari skala harga diri Pratiwi (2016) dengan reliabilitas 0,909; dan skala empati yang diadaptasi dari Interpersonal Reactivity Index oleh Davis (1980) dengan reliabilitas 0,845. Data diolah dengan menggunakan uji regresi linear dan uji korelasi parsial. Uji regresi linear menunjukkan adanya korelasi yang positif dan signifikan antara harga diri dan empati dengan altruisme yang terlihat dari koefisien korelasi R = 0,470 dan nilai signifikansi 0,003 (p < 0,05). Uji korelasi parsial menunjukkan nilai signifikansi sebesar 0,001 (p < 0,05) pada variabel harga diri dan altruisme yang menunjukkan adanya hubungan yang signifikan di antara kedua variabel tersebut, dan nilai signifikansi sebesar 0,008 (p < 0,05) pada variabel empati dan altruisme yang menunjukkan adanya hubungan yang signifikan di antara kedua variabel tersebut.

Kata Kunci: altruisme, harga diri, empati

 

×
Penulis Utama : Ridho Angger Bagus Trilana
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : G0114082
Tahun : 2018
Judul : Hubungan antara Harga Diri dan Empati dengan Altruisme pada Karyawan Kantor Rutan Kelas IIa Yogyakarta
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Kedokteran - 2018
Program Studi : S-1 Psikologi
Kolasi :
Sumber : UNS-Fak. Kedokteran-Jur. Psikologi-G0114082-2018
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Aditya Nanda Priyatama, S.Psi., M.Si.
2. Selly Astriana, S.Psi., MA.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Kedokteran
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.