Penulis Utama : Meurita Nia Rosalia Budianto
NIM / NIP : D1515061
×

Kegiatan  administrasi  pemasaran  juga  sangat  menentukan  dalam meningkatkan pendapatan perusahaan, ketertiban administrasi seperti ketertiban laporan keuangan dan dalam pengolahan dokumen pembuatan laporan yang diperlukan, jika di lakukan dengan tertib timbulnya resiko akan semakin kecil. Penuliasan Tugas Akhir ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana administrasi pemasaran di PT. Intan Pariwara Klaten.
Metode yang digunakan dalam pelaksanaan pengamatan ini adalah metode deskriptif kualitatif dengan pengamatan observasi yang berperan aktif. Lokasi pengamatan adalah Bagian National Sales Manager (NSM) pemasaran di PT. Intan Pariwara Klaten. Sumber data berdasarkan peristiwa atau aktifitas , wawancara, dokumen dan arsip. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara dan mengkaji dokumen dan arsip. Teknik analisa data yang digunakan yaitu reduksi data, sajian data, penarikan simpulan dan verifikasi.
Hasil pengamatan yang dilakukan di Bagian National Sales Manager (NSM) pemasaran di PT. Intan Pariwara Klaten, penulis menyimpulkan bahwa administrasi pemasaran di PT. Intan Pariwara meliputi kegiatan tata usaha yang meliputi surat pemberian hadiah, surat penawaran dan surat pesanan. Kegiatan pencatatan meliputi daftar Branch Office (BO), relasi, perekapan hasil penjualan sales BO. Kearsipan yang meliputi usulan hadiah dari BO, usulan kegiatan dan pembagian contoh buku. Adapun  hambatan  dalam  proses pemasaran  yaitu  saat  pengisian  kode  buku  edisi revisi, kode berbeda tetapi judul buku sama dan proses distribusi ke daerah luar jawa/daerah terpencil yang lambat.

×
Penulis Utama : Meurita Nia Rosalia Budianto
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : D1515061
Tahun : 2018
Judul : Administrasi Pemasaran di PT. Intan Pariwara Klaten
Edisi :
Imprint : Surakarta - FISIP - 2018
Program Studi : D-3 Manajemen Administrasi
Kolasi :
Sumber : UNS-FISIP Prog. DIII Manajemen Administrasi-D1515061-2018
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. Ali, M.Si
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. ISIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.