Penulis Utama : Aulia Nur Adhia
NIM / NIP : K5413015
×

ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengetahui perubahan jenis komditi tambak dari tahun 2007 hingga tahun 2017 (2) mengetahui perbedaan tingkat kesejahteraan petani tambak di Kecamatan Tegal Timur tahun 2017 . (3) mengetahui penyusunan hasil penelitian sebagai bahan pengayaan materi pembelajaran geografi SMA kelas XI IPS pada kompetensi dasar Potensi dan Pengelolaan Sumberdaya Kelautan Indonesia. Penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif kualitatif dengan pendekatan keruangan. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh petani tambak bandeng dan tambak udang putih (Litopenaeus vannamei) yang ada di Kecamatan Tegal Timur. Sampel yang digunakan adalah seluruh petani tambak bandeng dan tambak udang putih (Litopenaeus vannamei) yang ada di Kecamatan Tegal Timur dengan teknik sampling jenuh. Pengumpulan data dilakukan dengan cara dokumentasi, observasi lapangan, dan wawancara. Analisis data menggunakan skoring, dan deskriptif kalitatif. Hasil penelitian sebagai berikut ini: (1) Perubahan jenis komoditi tambak dari tambak bandeng ke tambak udang putih (Litopenaeus vannamei) terjadi mulai tahun 2012 dengan penurunan sebesar 0,3%, sedangkan dari tahun 2012-2017 terjadi penurunan sebesar 5%. (2) Tingkat kesejahteraan keluarga petani tambak bandeng beragam, mulai dari tingkat kesejahteran rendadh hingga tinggi, sedangkan pada petani tambak udang putih tingkat kesejahteraannya berada pada tingkat tinggi. (3) hasil penelitian dapat digunakan sebagai bahan pengayaan pembelajaran geografi di Sekolah Menengah Atas (SMA) kelas XI dalam kompetensi dasar 4.1 yaitu Pembelajaran Potensi dan Pengelolaan Sumberdaya Kelautan Indonesia
 
Kata Kunci : Bandeng, Udang Putih, Kesejahteraan Petani Bandeng, Kesejahteraan Petani Udang Putih.

×
Penulis Utama : Aulia Nur Adhia
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K5413015
Tahun : 2018
Judul : Analisis Perubahan Jenis Komoditi Tambak terhadap Perbedaan Tingkat Kesejahteraan Petani Tambak di Kecamatan Tegal Timur Kota Tegal Tahun 2017 (Sebagai Bahan Pengayaan Materi Dalam Pembelajaran Kelas XI IPS pada Kompetensi Dasar Pembelajaran Potensi dan Pengelolaan Sumberdaya Kelautan Indonesia)
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. KIP - 2018
Program Studi : S-1 Pendidikan Geografi
Kolasi :
Sumber : UNS-FKIP Jur. Geografi-K5413015-2018
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Dr. Chatarina Muryani, M.Si.
2. Rahning Utomowati, S.Si, M.Sc.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.