Penulis Utama : Khusnaya Annas
NIM / NIP : R0214054
×

Abstrak

Latar Belakang : Kebisingan dapat mengakibatkan efek yang buruk bagi kesehatan manusia. Kebisingan dengan intensitas di atas Nilai Ambang Batas mengakibatkan timbulnya perasaan subjektif ketidaknyamanan dan peningkatan kelelahan, selain itu menyebabkan efek viseral seperti perubahan tekanan darah. Penelitian  ini  bertujuan secara umum  untuk  mengetahui  hubungan  kebisingan dengan tekanan darah dan kelelahan kerja pada tenaga kerja di bagian weaving PT Iskandar Indah Printing Textile Surakarta.

Metode : Penelitian ini adalah penelitian obsevasional analitik, dengan desain Cross Sectional. Teknik sampling yang digunakan adalah purposive sampling. Populasi adalah pekerja di bagian bagian weaving berjumlah 54 orang. Penelitian ini mengguanakan Sound Level Mater, Reaction Timer dan Sphygmomanometer. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji statistik korelasi pearson jika data terdistribusi normal dan uji spearman jika data tidak terdistribusi normal.

Hasil : Kebisingan dikelompokan menjadi 3 bagian yaitu : weaving A (98.3 dB), weaving B (98.1dB), weaving C (97.4 dB), untuk tekanan darah sistol dikelompokan menjadi optimal (33%), Normal (24%), Normal Tinggi (22%), Hipertensi Derajat 1 (13%), Hipertensi Derajat 2 (6%), Hipertensi Derajat 3 (2%) dan tekanan darah diastole Optimal (31%), Normal (43%), Hipertensi Derajat 1 (17%), Hipertensi Derajat 2 (9%), sedangkan untuk kelelahan kerja dikelompokan menjadi Ringan (11%), Sedang (82%), Berat (7%). Hasil uji statistik korelasi spearman dengan nilai p = 0.052, r = -0.266 (sistolik), p = 0.1, r = -0.227 (diastolik) dan kelelahan p = 0.004, r = 0.384. Hal ini menunjukkan tidak ada hubungan yang bermakna antara kebisingan dengan tekanan darah dan ada hubungan bermakna antara kebisingan dan kelelahan kerja.

Simpulan : Tidak ada hubungan dengan tekanan darah dan ada hubungan kebisingan dengan kelelahan kerja pada tenaga kerja di bagian weaving PT Iskandar Indah Printing Textile Surakarta.

Kata Kunci : kebisingan, Tekanan Darah, Kelelahan

×
Penulis Utama : Khusnaya Annas
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : R0214054
Tahun : 2018
Judul : Hubungan Kebisingan dengan Tekanan Darah dan Kelelahan Kerja pada Tenaga Kerja di Bagian Weaving PT Iskandar Indah Printing Textile Surakarta
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Kedokteran - 2018
Program Studi : D-4 Kesehatan Kerja
Kolasi :
Sumber : UNS-F. Kedokteran Prog. DIV Keselamatan dan Kesehatan Kerja-R.0214054-2018
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D IV)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Seviana Rinawati, S.K.M., M.Si.
2. Siti Rachmawati, S.ST., M.Si.
Penguji :
Catatan Umum : Lamp unpublish
Fakultas : Fak. Kedokteran
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.