Penulis Utama : Habibah Nori Arira
NIM / NIP : F3415034
×

Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui bagaimana pengaruh penerapan e-faktur pajak terhadap peningkatan penerimaan PPN di KPP Pratama Karanganyar.

Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah mengumpulkan data primer dan sekunder. Data primer diperoleh dari wawancara dengan pegawai KPP Pratama Karanganyar serta dilengkapi dengan data sekunder yang diperoleh dari peraturan Direktorat Jendral Pajak (DJP) yang berkaitan dengan e-faktur dan dari buku.

Kesimpulan dari penelitian ini adalah aplikasi e-faktur dapat memberikan kenyamanan, kemudahan, dan keamaan bagi PKP maupun DJP, tetapi masih ada beberapa PKP yang merasa kebingungan atau merasa kesulitan saat menggunakan aplikasi e-faktur untuk itu dibutuhkan pemahaman yang cukup baik dan koneksi internet yang cukup stabil supaya tidak terjadi error dan dapat menggunakan aplikasi e-faktur dengan baik. Penulis memberikan saran kepada PKP hendaknya lebih sering mengikuti pelatihan atau sosialisasi e-faktur yang diadakan KPP supaya pemahaman tentang e-faktur dapat bertambah dan dapat membuat serta melaporkan faktur pajak dengan benar.

 

×
Penulis Utama : Habibah Nori Arira
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : F3415034
Tahun : 2018
Judul : Analisis Pengaruh Penerapan E-Faktur Pajak Terhadap Peningkatan Penerimanaan Pajak Pertambahan Nilai Pada KPP Pratama Karanganyar
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak Ekonomi dan Bisnis - 2018
Program Studi : D-3 Perpajakan
Kolasi :
Sumber : UNS- Fak Ekonomi dan Bisnis-Prodi DIII Perpajakan-F 3415034-2018
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Trisninik Ratih Wulandari, SE, M.Si, Ak
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Ekonomi dan Bisnis
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.