Penulis Utama : Merys Arta Yolanda
NIM / NIP : D1315040
×

Periklanan merupakan bagian dari perkembangan komunikasi   saat ini yang mempunyai kaitan erat dengan industri  kreatif. Periklanan memiliki pengaruh yang sangat kuat dibidang bisnis karena dalam hal beriklan harus memiliki konunikasi yang baik dan menarik. Iklan menjadi bagian yang sangat penting dari aktifitas pemasaran yang bertujuan untuk memperkenalkan suatu produk atau  jasa.  Saat  ini  banyak  berbagai  macam  produk  atau  jasa  yang  hadir ditengah-tengah arus perekonomian. Semua perusahaan baik produk atau jasa berlomba untuk menjadi nomor satu dan menguasai pasar dan tidak lupa juga untuk menjaga loyalitas konsumen terhadap produk/jasa yang ditawarkan.
Pengambilan judul ini berlatar belakang karena penulis ingin memberitahukan kepada pembaca tentang peran seorang copywriter dimana seorang copywriter mempunyai tugas untuk memberikan ide-ide kreativitasnya dalam tata bahasa yang menarik pada iklan. Dalam pelaksanaannya, penulis berpegang pada beberapa teori antara lain pengertian periklanan, tujuan periklanan, media iklan, definisi copywriter, jenis dangaya pesan copywriting, tujuan copywriting, unsur-unsur rangkaian copywriting,dan proses kreatif copywriting. PT. Cahaya Trisula Abadi bersasar pada usaha Design and Advertising yang memiliki banyak klien yang membuat penulis yakin untuk memilih perusahaan ini sebagai tempat pelaksanaan Kuliah Kerja Media.

Dalam melakukan Kuliah Kerja Media penulis mengetahui tugas dan peran copywriter di PT. Cahaya Trisula Abadi, penulis mendapatkan banyak sekali pengalaman dan tugas yang diberikan, penulis ditugaskan untuk membuat Membuat Tagline materi Print Ad, membuat naskah Website, membuat naskah presentasi klien, membuat Company Profile. Penulis dapat belajar langsung bagaimana dunia kerja di dunia  agency pada umumnya. Selama melakukan Kuliah Kerja Media penulis dapat menyimpulkan bahwa seorang Copywriter selain harus dapat membuat pesan iklan yang menarik, seorang Copywriter juga harus mempunyai kreatifitas yang tinggi agar karya iklan yang dihasilkan dapat menjual produk tersebut

 

×
Penulis Utama : Merys Arta Yolanda
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : D1315040
Tahun : 2018
Judul : Peran Copywriter Dalam Membuat Brand Positioning Produk Iklan Media Cetak di PT. Cahaya Trisula Abadi
Edisi :
Imprint : Surakarta - FISIP - 2018
Program Studi : D-3 Periklanan
Kolasi :
Sumber : UNS-FISIP-Progdi DIII Komunikasi Terapan-D1315040-2018
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Deniawan Tommy Candra Wijaya, S.Sos., M.I.Kom
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. ISIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.