Penulis Utama : Anisa Rachmawati
NIM / NIP : D0114010
×

Kondisi  kemiskinan  membuat  masyarakat  miskin  kesulitan  dan  terbebani dalam  pemenuhan  kebutuhan  pokok.  Satu-satunya  kabupaten  yang  konsen  untuk membantu masyarakat  miskin  dalam  pemenuhan  kebutuhan  pokoknya  adalah Kabupaten  Madiun.  Program  bantuan  tersebut  bernama  Pasar  Murah  Bhakti Sosial  Terpadu  (BST)  yang  diselenggarakan  oleh  Dinas  Perdagangan,  Koperasi dan  Usaha  Mikro  Kabupaten  Madiun.  Adanya  program  ini  bertujuan  untuk memenuhi   kebutuhan   pokok   masyarakat   rumah   tangga   miskin   di   wilayah Kabupaten Madiun serta meringankan beban masyarakat miskin dalam memenuhi kebutuhan pokok. Tujuan  dari  penelitian  ini  adalahmendeskripsikan  efektivitas  Program PasarMurah   Bhakti   Sosial   Terpadu   (BST)   yang   dilakukan   oleh   Dinas Perdagangan,    Koperasi    dan    Usaha    Mikro    Kabupaten    Madiun    dengan menggunakan    teori    yang    dikemukakan    Nakamura    yaitu:    1)    pencapaian tujuan/hasil program kebijakan,yaitu menjelaskan apakah program tersebut sudah sesuai  dengan  tujuannya  atau  belum,2)  efisiensi,berkaitan  dengan  anggaran, waktu  pelaksanaan  dan  sumber  daya3)  kepuasan  kelompok  sasaran,melihat apakah  kelompok  sasaran  sudah  puas  dengan  program  yang  diberikan4)  daya tanggap  klien,  berkaitan  dengan  respon  masyarakat  dengan  adanya  program  ini dan  5)  sistem  pemeliharaan,  berkaitan  dengan pemeliharaan  program  agar  dapat terus berjalan.Penelitian   ini   menggunakan   metode   deskriptif   kualitatif.   Data   yang digunakan  untuk  analisis  yaitu  sumber  data narasumber/informan,  sumber  data tempat/lokasi  dan  sumber  data  dokumen/arsip.  Teknik  sampling  yang  digunakan yaitu purposive sampling.Untuk pengumpulan data digunakan teknik wawancara, teknik  observasi  dan  teknik  melihat  dokumen.  Validitas  data  menggunakan trianggulasi  data  sumber.  Sedangkan  teknik  analisis  data  menggunakan  teknik analisis  interaktif.Berdasarkan  analisis  dan  pembahasan  yang  telah  dilakukan dengan  5  indikator  efektivitas,  diketahui  bahwa  efektivitas  program  Pasar  Murah Bhakti  Sosial  Terpadu  (BST)  ini  cukup  efektif  dan  telah  tercapai  tujuannya.  Hal ini  dapat  dibuktikan  dengan  telah  terpenuhinya  4  indikator  yaitu,  pencapaian tujuan/hasil  program,  efisiensi,  daya  tanggap  klien  dan  sistem  pemeliharaan. Namun  demikian  untuk  indikator  kepuasan  kelompok  sasaran  belum  sepenuhnya tercapai  karena  masyarakat  masih  mengeluhkan  sistem  pendistribusian  kupon dimana ada masyarakat yang tidak mendapatkan kupon sesuai haknya.
Kata Kunci : Efektivitas, Kebutuhan Pokok, Kemiskinan, Pasar Murah.

×
Penulis Utama : Anisa Rachmawati
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : D0114010
Tahun : 2018
Judul : Efektivitas Program Pasar Murah Bhakti Sosial Terpadu (BST) oleh Dinas Perdagangan, Koperasi dan Usaha Mikro Kabupaten Madiun.
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Ilmu Sosial dan Politik - 2018
Program Studi : S-1 Ilmu Administrasi Negara
Kolasi :
Sumber : UNS - Fak. Ilmu Sosial dan Politik Jur. Ilmu Administrasi Negara - D0114010 - 2018
Kata Kunci : Efektivitas, Kebutuhan Pokok, Kemiskinan, Pasar Murah.
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. Is Hadri Utomo, M. Si.
Penguji :
Catatan Umum : Lamp unpublish
Fakultas : Fak. ISIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.