×
ABSTRAK
Penulisan Tugas Akhir ini bertujuan untuk memberikan gambaran tentang kegiatan Humas yang ada di Taman Pintar Yogyakarta. Taman Pintar Yogyakarta membangun hubungan baik dengan media massa melalui kerjasama. Melalui kerjasama tersebut dapat memberikan dampak positif yang saling menguntungkan bagi kedua belah pihak. Kegiatan yang diadakan di Taman Pintar Yogyakarta menciptakan informasi dan memberikan ilmu yang bermanfaat, sehingga melalui media massa, informasi dapat tersampaikan kepada masyarakat. Peran utama Humas adalah mencitpakan, menampilkan cita-cita yang mendukung kemajuan, mempertahankan dan melindungi reputasi organisasi atau perusahaan. Setiap bidang atau kegiatan Humas mempunyai kaitan dengan bidang lainnya dan petugas humas itu harus mengetahui bidang atau kegiatan mana yang sesuai dengan program organisasinya. Humas Taman Pintar Yogyakarta merupakan bagian dari instansi Dinas Pariwisata Yogyakarta. Salah satu tugas Humas adalah memiliki hubungan yang baik dengan media. Media relations berfungsi untuk berkomunikasi dengan publik. Humas mendekatkan diri baik melalui media iklan, media sosial ataupun dengan menyediakan informasi mengenai perkembangan organisasi terkini. Bagi Public Relations tujuan dari kegiatan media relations adalah mengadakan publikasi tentang organisasi, baik berupa kegiatan yang diadakan organisasi, pergantian pimpinan, media klarifikasi suatu kegiatan yang telah di evaluasi serta meningkatkan kepercayaan publik. Dengan adanya media relations, maka kebutuhan antara organisasi dan media bisa terpenuhi. Selama dua bulan magang di bagian Humas Taman Pintar Yogyakarta, penulis mendapatkan hasil yang cukup memuaskan, benyak ilmu dan pengalaman baru yang didapatakan penulis yang nantinya dapat membantu untuk memasuki dunia kerja setelah lulus. Penulis mendapatkan pengetahuan baru tentang tata cara mengelola website , mengerti tata cara membuat surat rombongan, serta mengerti tata cara upload terpaan media online.
Kata Kunci: Peran Humas, Media relations, Taman Pintar Yogyakarta.