Penulis Utama : Nugraheni Lail Nurhudah
NIM / NIP : R0015072
×

BSTRAK

Latar Belakang: Tingkat kesehatan tenaga kerja yang baik akan meningkatkan produktivitas kerja. Tujuan Penelitian ini adalah mengetahui tingkat kebisingan dan gangguan pendengaran pada tenaga kerja area produksi CH 1-15 dan F & OD serta upaya pengendalian yang telah dilakukan.
Metode : Penelitian ini menggunakan metode deskriptif untuk menggambarkan kebisingan dan gangguan pendengaran pada tenaga kerja di area produksi CH 115 dan F & OD PT SKF Indonesia. Pengambilan data dilakukan dengan observasi lapangan, wawancara, dan studi kepustakaan.
Hasil : Hasil pengukuran menunjukkan adanya penurunan intensitas kebisingan dari 2015-2018 ada area produksi. Gangguan pendengaran yang dialami tenaga kerja rata-rata yaitu gangguan pendengaran konduktif ringan yaitu 34-38 tenaga kerja Pengendalian kebisingan yang dilakukan oleh Perusahaan antara lain melalui Pengendalian Administratif, Praktek Kerja, dan Penyediaan Alat Pelindung Diri (APD).
Simpulan :Kebisingan pada area produksi dan F&OD secara keseluruhan telah melebihi Nilai Ambang Batas yang telah ditentukan Peraturan Menteri Ketenagakerjaan Republik Indonesia Nomor 5 Tahun 2018 tentang Nilai Ambang Batas Faktor Fisika dan Faktor Kimia di Tempat Kerja. Tenaga kerja yang berada di area produksi CH 1-15 dan F&OD rata-rata mengalami gangguan pendengaran konduktif ringan dan peningkatan ambang dengar. PT SKF Indonesia telah melakukan upaya pengendalian kebisingan di tempat kerja.
 
Kata Kunci : Kebisingan, Gangguan Pendengaran

×
Penulis Utama : Nugraheni Lail Nurhudah
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : R0015072
Tahun : 2018
Judul : Monitoring Tingkat Kebisingan Area Produksi CH 1–15 dan F & OD yang Berdampak terhadap Penurunan Pendengaran pada Tenaga Kerja
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Kedokteran - 2018
Program Studi : D-3 Hiperkes
Kolasi :
Sumber : UNS- Fak. Kedokteran Prog. Studi D III Hiperkes dan Keselamatan Kerja-R0015072-2018
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Iwan Suryadi, S.KM, M.Kes,
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Kedokteran
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.