Penulis Utama : Puguh Akhir Pribadi
NIM / NIP : K5413054
×

Tujuan penelitian ini adalah (1) Mengetahui pertumbuhan penduduk  Kecamatan Ngemplak tahun 2006 – 2016; (2) Mengetahui perubahan lahan penggunaan pertanian Kecamatan Ngemplak tahun 2006 – 2016; dan (3) Mengetahui pengaruh pertumbuhan penduduk terhadap perubahan lahan  pertanian Kecamatan Ngemplak pada tahun 2006 – 2016
Populasi penelitian ini adalah jumah penduduk Kecamatan Ngemplak tahun 2006-2016 dan perubahan penggunaan lahan pertanian yang terjadi di Kecamatan Ngemplak tahun 2006-2016. Teknik pengumpulan data menggunakan dokumentasi dan observasi lapangan. Teknik analisis data yang digunakan adalah penghitungan pertumbuhan penduduk yang terjadi di Kecamatan Ngemplak tahun 2006-2016 kemudian diklasifikasi lalu dipetakan, penghitungan perubahan penggunaan lahan pertanian ke non pertanian Kecamatan Ngemplak tahun 2006-2016 dengan metode analisis Overlay peta kemudian dijadikan peta perubahan penggunaan lahan pertanian, analisis pengaruh pertumbuhan penduduk terhadap perubahan lahan  pertanian di Kecamatan Ngemplak pada tahun 2006 – 2016 dengan metode analisis deskriptif. Hasil penelitian ini digunakan sebagai Modul untuk mata pelajaran SMA Geografi Kelas XI Pada 3.4 Menganalisis dinamika dan masalah kependudukan serta sumber daya manusia di Indonesia untuk pembangunan.
Berdasarkan hasil penelitian dpat disimpulkan: (1) Kecamatan Ngemplak mengalami pertambahan penduduk dalam kurun waktu 10 tahun dari tahun 2006 hingga 2016 sebesar 5.147 Jiwa dan angka pertumbuhan pnduduk sebesar 0,71% (2) Lahan pertanian Kecamatan Ngemplak tahun 2006 seluas 1899,9 Ha dan pada tahun 2016 seluas 1700,84 Ha, selama kurun waktu 10 tahun tersebut mengalami perubahan penggunaan lahan pertanian seluas 199,11 Ha (3) Pertumbuhan penduduk tidak berpengaruh dalam proses perubahan penggunaan lahan pertanian ke non pertanian di Kecamatan Ngemplak, karena salah satu faktor yang paling berpengaruh terhadap perubahan penggunaan lahan pertanian yaitu adanya proyek pembangunan jalan tol.

×
Penulis Utama : Puguh Akhir Pribadi
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K5413054
Tahun : 2018
Judul : Pengaruh Pertumbuhan Penduduk Terhadap Perubahan Penggunaan Lahan Pertanian ke Non Pertanian Kecamatan Ngemplak Kabupaten Boyolali Tahun 2006 – 2016
Edisi :
Imprint : Surakarta - FKIP - 2018
Program Studi : S-1 Pendidikan Geografi
Kolasi :
Sumber : UNS-FKIP Jur. Pendidikan Geografi-K5413054-2018
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Sarwono, M.Pd.
2. Singgih Prihadi. S.Pd., M.Pd.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.