Penulis Utama : Fajri Musthofa
NIM / NIP : K5411021
×

Tujuan dari penelitian ini adalah : 1) Untuk mengetahui perbedaan Model Pembelajaran Children Learning In Science (CLIS), Model Think Pair Share (TPS)  dan metode ceramah terhadap motivasi dan hasil belajar IPS pada siswa kelas VII SMP Negeri 1 Slogohimo. 2) Untuk mengetahui perbedaan Model Pembelajaran Children Learning In Science (CLIS) dengan metode ceramah terhadap motivasi dan hasil belajar IPS pada siswa kelas VII SMP Negeri 1 Slogohimo. 3) Untuk mengetahui perbedaan Model Think Pair Share (TPS) dengan metode ceramah terhadap motivasi dan hasil pada siswa kelas VII SMP Negeri 1 Slogohimo. 4) Untuk mengetahui efektivitas Model Pembelajaran Children Learning In Science (CLIS) dengan Model Think Pair Share (TPS) terhadap motivasi dan hasil belajar IPS pada siswa kelas VII SMP Negeri 1 Slogohimo. 
Desain penelitian yang digunakan untuk penelitian ini yaitu quasi experimental design. Populasi penelitian ini adalah kelas VII SMP Negeri 1 Slogohimo dan sampel penelitian adalah peserta didik kelas VII C sebagai kelas eksperimen 1, VII F sebagai kelas eksperimen 2 dan kelas VII G sebagai kelas kontrol. Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik cluster random sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan tes, dokumentasi, dan observasi. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif dan analisis inferensial.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Motivasi dan hasil belajar model CLIS lebih baik dibandingkan dengan motivasi dan hasil belajar model TPS dan metode ceramah, 2) Motivasi dan hasil belajar model CLIS lebih baik dibandingkan dengan  motivasi dan hasil belajar  metode ceramah, 3) Motivasi dan hasil belajar model TPS lebih baik dibandingkan dengan motivasi dan hasil belajar metode ceramah, dan 4) Model pembelajaran CLIS lebih efektif dibandingkan dengan model pembelajaran TPS.

 

×
Penulis Utama : Fajri Musthofa
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K5411021
Tahun : 2018
Judul : Efektivitas Model Pembelajaran Children Learning In Science (CLIS) dengan Model Pembelajaran Think Pair Share (TPS) terhadap Motivasi dan Hasil Belajar IPS
Edisi :
Imprint : Surakarta - FKIP - 2018
Program Studi : S-1 Pendidikan Geografi
Kolasi :
Sumber : UNS-FKIP Jur. Pendidikan Geografi-K5411021-2018
Kata Kunci : -
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dra. Inna Prihartini, M.S.
2. Rahning Utomowati, S.Si, M.Sc.
Penguji :
Catatan Umum : Lamp unpublish
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.