Penulis Utama : Pandu Setyo Adji
NIM / NIP : C0614033
×

Tugas akhir ini merupakan visualisasi berdasarkan imajinasi dalam bentuk karya woodcut dengan tema kebebasan siswa SMA Kolese De Britto Yogyakarta. Permasalahan yang dibahas dalam tugas akhir ini yaitu apakah yang dimaksud dengan kebebasan siswa SMA Kolese De Britto Yogyakarta, alasan mengapa memilih kebebasan siswa SMA Kolese De Britto sebagai inspirasi dalam menciptakan karya woodcut dan bagaiman memvisualisasikan tema kebebasan siswa SMA Kolese De Britto dalam karya woodcut. Tujuan penulisan tugas akhir ini yaitu menjelaskan apakah yang dimaksud dengan kebebasan siswa SMA Kolese De Britto Yogyakarta, memberikan alasan mengenai pemilihan kebebasan siswa SMA Kolese De Britto Yogyakarta yang diangkat sebagai inspirasi dalam penciptaan karya woodcut, memvisualisasikan tema kebebasan siswa SMA Kolese De Britto Yogyakarta dalam karya woodcut. SMA Kolese De Britto merupakn sekolah swasta favorit di Yogyakarta yang menerapkan sistem pendidikan bebas bertanggungjawab. Contoh kebebasan yang diberikan kepada siswa di sekolah ini adalah kebebasan dalam berpenampilan. Siswa sekolah ini diperbolehkan untuk berambut gondrong, memakai pakaian bebas ke sekolah dan bersepatu sandal. Namun dengan kebebasan tersebut siswa sekolah ini tidak menjadi liar tetapi berprestasi dalam berbagai bidang. Kebebasan siswa SMA Kolese De Britto menjadi keunikan yang tidak dapat ditemui di sekolah lain. Tema kebebasan siswa SMA Kolese De Britto menjadi hal yang menarik sehingga diangkat dalam latar belakang pengantar tugas akhir ini. Pembuatan karya ini diharapkan dapat menarik perhatian para penikmat seni mengenai kebebasan dalam pendidikan yang divisualisasikan dalam karya woodcut. Untuk menuangkan ide tersebut, visualisasi kebebasan siswa SMA Kolese De Britto dikerjakan pada media kertas dengan teknik woodcut. Karya menggambarkan tentang kebebasan siswa SMA Kolese De Britto dan bagaimana hasil dari sistem yang diterapkan. Penyajian karya meggunakan bingkai kayu mentah untuk menunjang penampilan karya. 

 

×
Penulis Utama : Pandu Setyo Adji
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : C0614033
Tahun : 2018
Judul : Visualisasi Kebebasan Siswa SMA Kolese De Britto Yogyakarta dalam Karya Woodcut
Edisi :
Imprint : Surakarta - FSRD - 2018
Program Studi : S-1 Seni Rupa Murni
Kolasi :
Sumber : UNS-FSRD Jur. Seni Rupa Murni-C0614033-2018
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. Agus Nur Setyawan. M.Hum
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Seni Rupa dan Desain
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.