Penulis Utama : Hernowo Prasojo
NIM / NIP : D0214048
×

Abstrak

DiLO merupakan salah satu Corporate Social Responsibility (CSR) dari PT Telkom yang memiliki tujuan untuk mempopulerkan bisnis startup digital di Indonesia. DiLO saat ini telah tersebar di 17 kota, dan salah satunya di Kota Solo. DiLO Solo merupakan DiLO pertama yang berdiri di Indonesia. Walaupun telah berdiri selama empat tahun, perkembangan startup digital di kota Solo sendiri masih tertinggal dengan kota-kota lain seperti Yogyakarta, Jakarta, maupun Bandung.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi komunikasi yang dilakukan oleh DiLO Solo dalam mempopulerkan bisnis startup digital di Kota Solo, beserta tata kelolanya. Penelitian ini berbentuk deskriptif kualitatif yang bertujuan untuk menggambarkan, memaparkan, menuturkan serta menganalisa data secara mendalam. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi, indept interview, dan dokumentasi. Penarikan sampel yang digunakan adalah purposive sampling. Metode analisis yang digunakan menggunakan analisis interkaktif Miles dan Huberman dan berdasarkan kategorisasi data perencanaan strategi komunikasi Marhaeni Fajar.
Berdasarkan hasil penelitian, diketahui bahwa strategi komunikasi yang dilakukan oleh DiLO Solo sendiri memiliki tujuan agar masyarakat menjadikan DiLO Solo sebagai media interaksi dan pembelajaran bisnis startup digital di kota Solo. Target sasaran DiLO Solo adalah enterpreneur muda, khususnya mahasiswa serta menggunakan metode edukatif untuk membangun ekosistem startup digital di kota Solo. Tata Kelola yang digunakan oleh DiLO Solo merupakan gabungan dari tata kelola formal dan informal. Di mana tata kelola formal sendiri digunakan ketika berhubungan dengan DiLO pusat maupun saat rapat. Sedangkan dalam kesehariannya, DiLO Solo menggunakan tata kelola informal. Diketahui pula bahwa Telkom Solo memiliki kepentingan bisnis terhadap DiLO Solo, walaupun DiLO Solo tetap lebih ditekankan untuk fokus bidang CSR.

Kata Kunci : startup digital, DiLO Solo, strategi komunikasi

 

×
Penulis Utama : Hernowo Prasojo
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : D0214048
Tahun : 2018
Judul : Strategi Komunikasi DILO Solo (Studi Kualitatif Tentang Strategi Komunikasi DILO Solo dalam Mempopulerkan Bisnis Startup Digital di Kota Solo)
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. ISIP - 2018
Program Studi : S-1 Ilmu Komunikasi
Kolasi :
Sumber : UNS. Fak. ISIP Jur. Akuntasi-D0214048-2018
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Deniawan Tommy Candra W, S.Sos, M.Si.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. ISIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.