Penulis Utama : Adi Giri Pamungkas
NIM / NIP : K8414001
×

ABSTRAK

Tujuan dari penelitian ini untuk: (1) mengetahui bagaimana implementasi pendidikan karakter yang ada dalam RPP; (2) mengetahui bagaimana pendidikan karakter yang ada di kurikulum aktual dan hiden kurikulum dengan analisis konsep AGIL. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif yang dilakukan di SMA Muhammadiyah 1 Karanganyar. Penelitian ini menggunakan pendekatan studi kasus. Sumber data untuk penelitian ini diambil dari wawancara, observasi dan data dokumen.  Untuk pemilihan informan peneliti menggunakan teknik purposive sampling dimana dalam penelitian kualitatif, yaitu menentukan kelompok peserta menjadi informan sesuai dengan kriteria terpilih yang relevan  dengan masalah penelitian. Dalam penelitian ini peneliti mengambil 5 informan, dimana 3 informan guru dan 2 informan siswa. Untuk validitas penelitian ini menggunakan triangulasi sumber, dan untuk analisis menggunakan konsep AGIL. Berdasarkan hasil penelitian dapat diambil kesimpulan: (1) pendidikan karakter dalam silabus dan RPP tidak berjalan dengan baik karena guru secara sadar tidak membuat RPP sendiri tetapi meminjam dari guru lain , dalam pelaksanaannya berbeda dengan apa yang ditulis dalam RPP; (2)  pendidikan karakter di SMA Muhammadiyah 1 Karanganyar lebih banyak dan berhasil dilakukan pada kegiatan-kegiatan non kurikuler.

Kata kunci :  Pendidikan Karakter, Kurikulum Agama, Sekolah

×
Penulis Utama : Adi Giri Pamungkas
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K8414001
Tahun : 2018
Judul : Pendidikan Karakter dalam Satuan Pendidikan Sekolah Berbasis Agama di SMA Muhammadiyah 1 Karanganyar
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. KIP - 2018
Program Studi : S-1 Pendidikan Sosiologi Antropologi
Kolasi :
Sumber : UNS-FKIP Jur. Pendidikan Sosiologi Antropologi-K8414001-2018
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. rer. nat. Nurhadi, S.Ant, M.Hum.
2. Dr. Ir. Sigit Prabawa, M.Si.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.