Penulis Utama | : | Isna Firdha Rahmawati |
NIM / NIP | : | K7514034 |
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui 1) pelaksanaan fungsi manajemen di Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kota Surakarta, 2) hambatan-hambatan yang terjadi dalam pelaksanaan fungsi manajemen di Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kota Surakarta, dan 3) solusi dalam mengatasi hambatan-hambatan yang terjadi dalam pelaksanaan fungsi manajemen di Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kota Surakarta.
Jenis penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Penelitian ini menggunakan teknik pengambilan sampel purposive sampling dan bola salju (Snowball Sampling) dengan Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kota Surakarta sebagai informan kunci. Dalam penelitian ini teknik pengumpulan data dilakukan dengan wawancara yang didukung dengan observasi dan dokumentasi. Uji validitas data yang digunakan adalah triangulasi data dan triangulasi metode. Teknik analisis data dengan analisis interaktif yang terdiri dari pengumpulan data awal, reduksi data, penyajian data, penarikan simpulan, dan verifikasi.
Berdasarkan hasil penelitian: 1) Pelaksanaan fungsi manajemen di Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kota Surakarta sebagai berikut: (a) pelaksanaan fungsi perencanaan terdiri dari perencanaan jangka panjang dan menengah serta perencanaan jangka pendek yang disusun oleh kepala dinas beserta pegawai, (b) pelaksanaan fungsi pengorganisasian melalui adanya struktur organisasi dan tugas pokok pegawai, (c) pelaksanaan fungsi pengarahan melalui program arahan kerja dan motivasi setiap apel pagi, (d) bentuk fungsi pengawasan berupa presensi pegawai serta monitoring dan evaluasi. 2) Hambatan-hambatan yang terjadi dalam pelaksanaan fungsi manajemen sebagai berikut: (a) kurangnya koordinasi antar pegawai, (b) fasilitas penunjang pekerjaan kantor yang terbatas, (c) pegawai kurang memahami tugas dan prosedur kerja, (d) kurangnya motivasi kerja pegawai. 3) Beberapa upaya untuk mengatasi permasalahan yaitu: (a) meningkatkan koordinasi antar pegawai melalui kegiatan informal, (b) menambah fasilitas penunjang pekerjaan kantor, (c) mensosialisasikan tugas pokok tertulis kepada pegawai, (d) memberikan pengarahan yang jelas kepada pegawai.
Kata kunci : fungsi manajemen, perencanaan, pengorganisasian, pengarahan, pengawasan
Penulis Utama | : | Isna Firdha Rahmawati |
Penulis Tambahan | : | - |
NIM / NIP | : | K7514034 |
Tahun | : | 2018 |
Judul | : | Analisis Pelaksanaan Fungsi Manajemen di Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kota Surakarta |
Edisi | : | |
Imprint | : | Surakarta - Fak. KIP - 2018 |
Program Studi | : | S-1 Pendidikan Administrasi Perkantoran |
Kolasi | : | |
Sumber | : | UNS-Fak. KIP Jur. Pendidikan Administrasi Perkantoran-K7514034-2018 |
Kata Kunci | : | |
Jenis Dokumen | : | Skripsi |
ISSN | : | |
ISBN | : | |
Link DOI / Jurnal | : | - |
Status | : | Public |
Pembimbing | : |
1. Dr. C. Dyah Sulistyaningrum I, M.Pd 2. Dr. Tri Murwaningsih, M.Si |
Penguji | : | |
Catatan Umum | : | |
Fakultas | : | Fak. ISIP |
File | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
---|