Penulis Utama : Diyah Ayu Endarti
NIM / NIP : K8414014
×

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) pengaruh pergaulan teman sebaya terhadap kreativitas belajar Sosiologi siswa kelas XII IPS SMA Negeri 1 Kartasura, (2) pengaruh motivasi belajar terhadap kreativitas belajar Sosiologi siswa kelas XII IPS SMA Negeri 1 Kartasura, dan (3) pengaruh pergaulan teman sebaya dan motivasi belajar secara bersama-sama terhadap kreativitas belajar Sosiologi siswa kelas XII IPS SMA Negeri 1 Kartasura.
Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kuantitatif dengan metode korelasional. Populasi penelitian ini ialah seluruh siswa kelas XII IPS SMA Negeri 1 Kartasura, yang berjumlah 173 siswa. Sampel penelitian yang digunakan adalah sampel populasi dengan jumlah 40 siswa dan diambil dengan teknik random sampling. Teknik analisis data dilakukan dengan menggunakan analisis regresi ganda.
Berdasarkan  hasil  penelitian  dapat  disimpulkan:  (1)  terdapat  pengaruh positif dalam pergaulan teman sebaya terhadap kreativitas belajar Sosiologi siswa kelas XII IPS SMA Negeri 1 Kartasura, (2) terdapat pengaruh positif yang signifikan  dalam  motivasi  belajar  terhadap  kreativitas  belajar  Sosiologi  siswa kelas XII IPS SMA Negeri 1 Kartasura, dan (3) terdapat pengaruh positif yang signifikan dalam pergaulan teman sebaya dan motivasi belajar secara bersama- sama terhadap kreativitas belajar Sosiologi siswa kelas XII IPS SMA Negeri 1 Kartasura. Variabel pergaulan teman sebaya, motivasi belajar memberikan kontribusi sebesar 46,1% (yang dapat dilihat dari nilai R sebesar 0,461) terhadap kreativitas belajar Sosiologi.

 

×
Penulis Utama : Diyah Ayu Endarti
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K8414014
Tahun : 2018
Judul : Pengaruh Pergaulan Teman Sebaya dan Motivasi Belajar terhadap Kreativitas Belajar Sosiologi Siswa Kelas XII IPS SMA Negeri 1 Kartasura
Edisi :
Imprint : Surakarta - FKIP - 2018
Program Studi : S-1 Pendidikan Sosiologi Antropologi
Kolasi :
Sumber : UNS-FKIP Jur. Sosiologi Antropologi-K8414014-2018
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Zaini Rohmad, M.Pd.
Penguji :
Catatan Umum : Lamp unpublish
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.