Penulis Utama : Miftaqul Ula Arwaningtyas
NIM / NIP : D1515062
×

ABSTRAK
PT Sura Indah Wood Industries adalah perusahaanmanufakturpengolahan kayu  yang  terletak  di  Desa  Driyorejo,  Kabupaten  Gresik,  Jawa  Timur. Hasil produksi  dari  perusahaan  ini  langsung  di  pasarkan  ke  Jepang  (ekspor)  melalui Perusahaan yang  menjalin  kerjasama  dengan PT  Sura  Indah  Wood  Industries yaitu Noda  Corporation. Dalam  memenuhi  permintaan  produksi  yang  datang, tentu  perusahaan  harus  melaksanakan  administrasiperencanaan  produksi  yang baik  agar  dapat  memenuhi  permintaan.  Tujuan  penulisan  Tugas  Akhir  untuk mengetahui gambaran mengenai administrasi perencanaan persediaan barang dan pengawasan  barang  di  divisi Production  Planning  and  Control  (PPC)  dan  Flow Control PT Sura Indah Wood Industries Gresik.Pengamatan  ini  menggunakan  metode  pengamatan observasi berperan aktif, yaitu peneliti  tidak  bersikap  pasif  sebagai  pengamat,  tetapi  memainkan berbagai  peran  yang  dimungkinkan  dalam  suatu  situasi  yang  berkaitan  dengan penelitiannyayaitu  di  Divisi  Production  Planning  and  Control  (PPC)  dan  Flow Control. Teknik pengumpulan data diperoleh dari wawancara terkait administrasi perencanaan   persediaan   barang   dan   pengawasan   barang,   observasi   denganmemperhatikan  secara  akurat  dan  mencatat  fenomena-fenomena  yang  terjadi dalam  proses  administrasi dan  mengkaji dokumen-dokumen  yang  terkait  selama proses administrasi berlangsung.Dari   hasil   pengamatan   diketahui   bahwaadministrasi perencanaan persediaan barang dan pengawasan barang dimulai dari menghimpunpermintaan produksi yang di terima oleh bagian Flow Control. Setelah mencatat perencanaan pembelian     persediaan     barang     dengan     dimulai     menghitung     kebutuhan barang/material yang dibutuhkan. Selanjutnya membuatdaftar permintaan barang oleh  bagian  PPC,  kemudian  dibuatkanpesanan  pembelian  barang  (PurchaseOrder) oleh divisi Indirect & Gen. Material Purchase. Selanjutnya, setelah barang yang  dipesan  datang,  bagian  Material  Warehouse  akan mengelola  penerimaaan kedatangan  barang  dan  membuat  laporan  kedatangan  barang  (Daily  Receiving Report)untuk  diserahkan  ke  bagian  PPC  dan  bagian  PPC  membuat Receiving Reportsebagai  dokumen  penerimaan  barang  yang  digunakan  untuk  laporan. Administrasi   pengawasan   barang   dibagi   menjadi   dua,   yaituadministrasi pengawasan  terhadap  persediaan barang  danadministrasipengawasan  aliran produksi barang.Administrasi pengawasan terhadap persediaan barang ini dibagi menjadi  dua  yaitu  mengelola  kedatangan  barang  dan  mengelola  pengambilan barang.
Kata Kunci : Perencanaan, Persediaan, Pengawasan, PPC

×
Penulis Utama : Miftaqul Ula Arwaningtyas
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : D1515062
Tahun : 2018
Judul : Administrasi Perencanaan Persediaan Barang dan Pengawasan Barang di Divisi Production Planning And Control (PPC) dan Flow Control PT Sura Indah Wood Industries Gresik
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Ilmu Sosial dan Politik - 2018
Program Studi : D-3 Manajemen Administrasi
Kolasi :
Sumber : UNS - Fak. Ilmu Sosial dan Politik Prog. DIII Manajemen Administrasi - D1515062 - 2018
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. Ali, M.Si
Penguji :
Catatan Umum : Lamp unpublish
Fakultas : Fak. ISIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.