Penulis Utama : Rezqi Rohmatika Sari
NIM / NIP : K4314054
×

ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis penggunaan model pembelajaran Science Integrated Learning (SIL) untuk meningkatkan keterampilan berpikir kreatif siswa di kelas XI MIPA 3 SMAN 3 SURAKARTA pada tahun pelajaran 2017/2018 pada materi sistem ekskresi dan sistem imun

Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Pelaksanaan dilaksanakan dengan menggunakan dua siklus, dengan setiap siklus terdiri dari perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi. Subjek yang digunakan dalam penelitian menggunakan siswa kelas XI MIPA 3 SMAN 3 Surakarta Tahun Pelajaran 2017/2018 yang berjumlah 31 siswa. Sumber data berasal dari wawancara, angket, dan dokumentasi. Metode yang digunakan dalam pengumpulan data yaitu dengan menggunakan triangulasi. Analisis data menggunakan teknik deskriptif kualitatif. Prosedur penelitian yang digunakan yaitu dengan model spiral yang saling berkaitan dan merupakan revisi dari siklus sebelumnya. Keefektifan siklus II dalam meningkatkan keterampilan berpikir kreatif lebih baik dibandingkan siklus I, Indikator Originality merupakan indikator yang paling rendah, sedangkan Fluency merupakan indikator paling tinggi dalam keterampilan berpikir kreatif yang dimiliki oleh siswa. Hasil peningkatan semua indikator keterampilan berpikir kreatif Fluency yaitu sebesar 31,29%, Elaboration sebesar 32,26%, Originality sebesar 31,29%, Abstractness of the titles sebesar 31,29%, Resitance to Premature Closure sebesar 27,74% dengan rata-rata semua indikator mengalami peningkatan 30,77% dari kondisi awal 30,32% menjadi 61,10%.

Hasil penelitian yang dilakukan di kelas XI MIPA 3 SMAN 3 SURAKARTA Tahun Pelajaran 2017/2018 dapat disimpulkan bahwa terjadi peningkatan keterampilan berpikir kreatif dalam pembelajaran, melalui penerapan model pembelajaran Science Integrated Learning.

Kata kunci : keterampilan berpikir kreatif, Science Integrated Learning (SIL), sistem ekskresi dan sistem imun.

<!--[if gte mso 9]><xml> </xml><![endif]--><!--[if gte mso 9]><xml> Normal 0 false false false EN-ID X-NONE X-NONE </xml><![endif]--><!--[if gte mso 9]><xml> </xml><![endif]--><!--[if gte mso 10]> <style> /* Style Definitions */ table.MsoNormalTable {mso-style-name:"Table Normal"; mso-tstyle-rowband-size:0; mso-tstyle-colband-size:0; mso-style-noshow:yes; mso-style-priority:99; mso-style-parent:""; mso-padding-alt:0cm 5.4pt 0cm 5.4pt; mso-para-margin-top:0cm; mso-para-margin-right:0cm; mso-para-margin-bottom:8.0pt; mso-para-margin-left:0cm; line-height:107%; mso-pagination:widow-orphan; font-size:11.0pt; font-family:"Calibri",sans-serif; mso-ascii-font-family:Calibri; mso-ascii-theme-font:minor-latin; mso-hansi-font-family:Calibri; mso-hansi-theme-font:minor-latin; mso-bidi-font-family:"Times New Roman"; mso-bidi-theme-font:minor-bidi; mso-fareast-language:EN-US;} </style>

×
Penulis Utama : Rezqi Rohmatika Sari
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K4314054
Tahun : 2018
Judul : Penerapan model pembelajaran Science Integrated Learning (SIL) untuk emningkatkan keterampilan berpikir kreatif siswa SMA kleas XI pada meteri sistem ekskreasi dan sistem imum
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. MIPA - 2018
Program Studi : S-1 Pendidikan Biologi
Kolasi :
Sumber : UNS-F. MIPA, Program Studi Pendidikan Biologi- K4314054-2018
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Dr. rer. nat. Sajidan, M.Si.
2. Suwarno S.Pd, M.Si,
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. MIPA
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.