Penulis Utama : Prabawati Sinta
NIM / NIP : S021602041
×

Latar Belakang: Air susu ibu eksklusif adalah ASI yang diberikan kepada bayi semenjak dilahirkan selama bayi berusia 6 bulan tanpa menambahkan/ mengganti dengan makanan atau minuman lainnya. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh status gizi ibu, paritas, pekerjaan, pendapatan keluarga, dukungan tenaga kesehatan, norma subjektif, dan posyandu terhadap pemberian ASI eksklusif di Kecamatan Banjarsari Surakarta.
Subjek dan Metode: Jenis penelitian adalah analytic observational dengan pendekatan  cross  sectional.  Sampel  dipilih  secara  stratified  random  sampling pada level posyandu dan simple random sampling pada level individu dengan jumlah sampel 200 subjek. Data dianalisis menggunakan Analisis Uji Regresi Logistik Multilevel dengan program STATA 13.
Hasil: Terdapat enam variabel pada level individu yang memiliki pengaruh terhadap pemberian ASI eksklusif dan secara statistik signifikan yaitu status gizi ibu (b = 1.65; CI(95%) = 0.14-3.17; p = 0.032), paritas (b = 1.72; CI(95%) = 0.57-2.86; p = 0.003), pekerjaan (b = -2.94; CI(95%) = -3.99-(-1.88); p = 0.001), pendapatan keluarga (b = -1.94; CI(95%) = -3.13-(-0.76); p = 0.001), dukungan tenaga kesehatan (b = 1.13; CI(95%) = 0.02-2.25; p = 0.046), dan norma subjektif (b = 1.20; CI(95%) = 0.14-2.25; p = 0.025). Terdapat pengaruh kontekstual posyandu terhadap pemberian ASI eksklusif dengan ICC = 28.87%.
Kesimpulan: Terdapat pengaruh status gizi ibu, paritas, pekerjaan, pendapatan keluarga, dukungan tenaga kesehatan, dan norma subjektif terhadap pemberian ASI eksklusif. Terdapat pengaruh kontekstual posyandu terhadap pemberian ASI eksklusif.

 

×
Penulis Utama : Prabawati Sinta
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : S021602041
Tahun : 2018
Judul : Analisis Multilevel: Determinan Biopsikososioekonomi Pemberian ASI Eksklusif
Edisi :
Imprint : Surakarta - Pascasarjana - 2018
Program Studi : S-2 Ilmu Kesehatan Masyarakat
Kolasi :
Sumber : UNS-Pascasarjana Prog. Studi kesehatan Masyarakat-S021602041-2018
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof Dr. Harsono Salimo, dr. Sp.A (K)
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Pascasarjana
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.