Penulis Utama : Dwiki Bahar
NIM / NIP : F3113021
×

ABSTRAK

CV Duta Wang Mandiri melakukan strategi promosi guna untuk menarik minat buyer agar bersikap positif terhadap pihak CV Duta Wang Mandiri. Tujuan penulisan tugas akhir ini adalah untuk mengetahui lebih mendalam dan pemahaman mengenai strategi promosi dalam menarik buyer yang dilakukan CV Duta Wang Mandiri serta menganalisis hambatan dalam menarik minat buyer. Metode yang digunakan dalam penelitian ini meliputi ruang lingkup, jenis pengumpulan data dan jenis sumber data. Data yang digunaka dalam penelitian adalah data primer dan sekunder.
Hasil penelitian CV Duta Wang Mandiri menetapkan strategi promosi untuk menarik minat buyer terhadap produk yang ditawarkan yaitu dengan cara (1) Mengikuti pameran furniture di luar negri, salah satunya bergabung dalam ASMINDO ; (2) Mendatangkan buyer ke perusahaan, mengajak buyer untuk datang langsung ke perusahaan sehingga buyer mengetahui dengan jelas mengenai tata laksana kegiatan di CV Duta Wang Mandiri serta tata produksinya : (3) Promosi dengan media social, membuat website / catalog produk sehingga buyer dapat dengan mudah melihat produk-produk yang dihasilkan oleh CV Duta Wang Mandiri. CV Duta Wang Mandiri walaupun sudah menggunakan strategi promosi yang tepat namun tidak akan lepas dari hambatan yang menghadang. Hambatan yang ada diantaranya : (1) CV Duta Wang Mandiri hanya focus pada akusisi pelanggan, bukan mempertahankan ; (2) CV Duta Wang Mandiri hanya mengandalkan satu media untuk beriklan ; (3) Kurangnya komunikasi dengan buyer tetap. Hal ini menjadi hambatan yang dapat memperkecil minat buyer untuk tetap bertahan menjadi buyer tetap di CV Duta Wang Mandiri.
Saran yang dapat di ajukan CV Duta Wang Mandiri harus mepertahankan strategi promosi yang dalam dapat mempengarui buyer yang di anggap sudah cukup baik dan mampu lebih meningkatkan relasi serta mensiasati atau menekan hambatan diharapkan akan mempermudah strategi promosi CV Duta Wang Mandiri sehingga minat buyer akan mudah untuk didapat

Kata Kunci : Strategi Promosi, Minat Buyer, Hambatan

 

×
Penulis Utama : Dwiki Bahar
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : F3113021
Tahun : 2018
Judul : Strategi Promosi CV Duta Wang Mandiri dalam Menarik Minat Buyer
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Ekonomi dan Bisnis - 2018
Program Studi : D-3 Bisnis Internasional
Kolasi :
Sumber : UNS-Fak. FEB. Jur. Manajemen Perdagangan- F3113021-2018
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. Sutomo, M.Si
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Ekonomi dan Bisnis
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.