Penulis Utama : Suci Indah Prastiwi
NIM / NIP : I0114116
×

ABSTRAK

Indonesia terletak diantara tiga lempeng tektonik yaitu lempeng Eurasia, Indo-Australia dan Pasifik. Dari kondisi geologi ini yang menyebabkan aktifitas gempa tektonik di Indonesia menjadi tinggi. Gempa bumi dapat mengakibatkan kerusakan bangunan dan korban jiwa. Penggunaan dinding pengisi pada struktur beton bertulang telah banyak diterapkan pada bangunan di dunia. Dinding pengisi biasanya dianggap sebagai elemen non-struktural sehingga seringkali diabaikan dalam perencanaan suatu bangunan. Namun, keberadaan dinding dalam perencanaan dapat meningkatkan kekuatan dan kekakuan dari portal yang di tempatinya.  
Tujuan dari studi ini adalah untuk meneliti pengaruh keberadaan dinding pada pemodelan terhadap beban gempa dengan mengembangkan fungsi kerapuhan struktur. Dinding pengisi batu bata dimodelkan dengan diagonal strut pada portal beton. Karakteristik material untuk dinding kemudian ditentukan pada model. Analisis dengan menggunakan metode adaptive pushover digunakan untuk memprediksikan respon dari struktur terhadap beban gempa. Nilai batas kerusakan pada struktur ditentukan dari hasil kurva kapasitas yang selanjutnya akan digunakan untuk membentuk kurva kerapuhan struktur. Kemudian hasil analisis pada pemodelan dengan dinding pengisi akan dibandingkan dengan hasil pada pemodelan tanpa dinding pengisi (open frame).
Dari hasil perhitungan nilai eigen, nilai periode untuk pemodelan struktur dengan dinding lebih kecil jika dibandingkan dengan pemodelan struktur tanpa dinding pengisi. Hal ini menunjukkan bahwa keberadaan elemen dinding pada pemodelan dapat menambah nilai kekakuan struktur sehingga dapat mengurangi periode struktur. Sedangkan, hasil analisis kurva kerapuhan pada kedua pemodelan struktur menunjukkan pada beberapa tingkat jenis kerusakan yang telah ditentukan, probabilitas kerusakan untuk pemodelan struktur dengan dinding pengisi lebih kecil jika dibandingkan dengan pemodelan struktur tanpa dinding (open frame). Hasil yang realistik dan rasional yang ditunjukkan dalam penelitian ini membuktikan bahwa pemodelan dinding dapat memberikan kontribusi kekakuan lateral pada bangunan.

Kata Kunci : dinding pengisi, evaluasi kinerja seismik, analisis adaptive pushover, kurva kerapuhan, kurva kapasitas

 

×
Penulis Utama : Suci Indah Prastiwi
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : I0114116
Tahun : 2018
Judul : Analisis Kerapuhan Struktur Portal Beton Bertulang Dengan Dan Tanpa Dinding Pengisi Batu Bata
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Teknik - 2018
Program Studi : S-1 Teknik Sipil
Kolasi :
Sumber : UNS-F. Teknik, Program Studi Teknik Sipil - I 0114116-2018
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Senot Sangadji, S.T., M.T.
2. Prof. S. A. Kristiawan, S. T., Ph. D
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Teknik
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.