Penulis Utama : Purwanti
NIM / NIP : C0214055
×

ABSTRAK


Purwanti. C0214055. 2018. Aspek-Aspek Lingual Pengungkap Pandangan Masyarakat Jemur Kecamatan Kebumen Kabupaten Kebumen terhadap Tradisi Perawatan Bayi: Kajian Etnolinguistik. Skripsi: Prodi Sastra Indonesia Fakultas Ilmu Budaya Universitas Sebelas Maret.

Permasalahan penelitian ini adalah (1) Bagaimana deskripsi satuan lingual (kata dan frasa) berdasarkan konteks sosial dan budaya yang digunakan sebagai pengungkap Tradisi Perawatan Bayi dalam masyarakat Jemur? (2) Bagaimana nilai-nilai budaya dan pandangan hidup masyarakat terhadap Tradisi Perawatan Bayi? Tujuan penelitian ini yaitu (1) Mendeskripsikan satuan lingual (kata dan frasa)   berdasarkan   konteks   sosial   dan   budaya   yang   digunakan   sebagai pengungkap  Tradisi  Perawatan  Bayi  dalam  masyarakat  Jemur  (2) Mendeskripsikan nilai-nilai budaya dan pandangan hidup masyarakat terhadap Tradisi Perawatan Bayi.
Jenis penelitian yang dilakukan dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif yang bersifat deskriptif yang memanfaatkan teori etnolinguistik. Penelitian ini dilakukan  di Desa Jemur Kebumen. Hal  ini dikarenakan  lokasi penelitian ini merupakan tempat yang masih sangat kental dengan Tradisi Perawatan Bayi. Data penelitian ini meliputi data lisan dan data tertulis dalam tradisi. Data lisan berupa tuturan oleh informan yang meliputi nama istilah dalam prosesi tradisi, mantra dalam sesaji, dan nama-nama peranti yang digunakan. Data tulisan berupa kosa kata, frasa, maupun kalimat yang diperoleh melalui sumber tertulis dari informan. Sumber data tertulis dari penelitian ini meliputi catatan penelitian, buku, artikel sejenis, dan penelitian terdahulu yang sejenis.
Metode dan teknik pengumpulan data penelitian ini adalah observasi partisipasi yang menggunakan metode simak. Di dalam metode simak dikenal dua teknik, yaitu teknik dasar yang meliputi teknik simak libat cakap, teknik rekam dan teknik catat. Sedangkan teknik lain yang peneliti gunakan adalah pengamatan berperan serta atau lebih dikenal dengan wawancara. Klasifikasi data yang dilakukan dengan cara mengelompokkan data melalui aspek lingual seperti kata, frasa, dan kalimat. Metode dan teknik analisis data   yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode padan dan metode etnografi. Metode padan dikenal dengan dua teknik yaitu teknik pilah unsur penentu dan teknik lanjutan. Metode penganalisisan ini menggunakan analisis etnografis dalam metode etnografi. Penyajian hasil analsis menggunakan metode informal.
Simpulan penelitian ini yaitu peneliti menemukan 28 bentuk  kata dan 8 bentuk frasa dalam bentuk lingual terhadap konteks sosial dan budaya. Peneliti juga menemuakan 29 bentuk kata dan 10 frasa dalam makna kultural dan pandangan   masyarakat.   Selain   itu,   Peneliti   juga   menemukan   pandangan masyarakat Jemur terhadap Tradisi Perawatan Bayi yang dapat dijelaskan melalui bentuk kearifan lokal dan penelitian medis.

Kata kunci: penelitian, tradisi, dan tradisi perawatan bayi.

 

×
Penulis Utama : Purwanti
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : C0214055
Tahun : 2018
Judul : Aspek-aspek lingual Pengungkap Pandangan Masyarakat Desa Jemur Kecamatan Kebumen Kabupaten Kebumen Terhadap Tradisi Perawatan Bayi: Kajian Etnolinguistik
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Ilmu Budaya - 2018
Program Studi : S-1 Sastra Indonesia
Kolasi :
Sumber : UNS-Fak. Ilmu Budaya.-Prog.Sastra Indonesia -C0214055-2018
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dra. Hesti Widyastuti, M. Hum
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Ilmu Budaya
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.