Penulis Utama : Orisa Widya Iswara
NIM / NIP : G0113079
×

ABSTRAK
Usia harapan hidup dan jumlah penduduk Indonesia mengalami peningkatan dan berdampak negatif ketika aspek-aspek kehidupan lansia terganggu, seperti kecemasan. Salah satu usaha menurunkan tingkat kecemasan dengan terapi musik mendengarkan gamelan jawa. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui pengaruh mendengarkan musik gamelan jawa terhadap penurunan tingkat kecemasan pada lansia dan perbedaan yang signifikan pada kelompok eksperimen antara sebelum (pretest) dan sesudah (posttest) mendengarkan musik gamelan jawa.
Subjek penelitian adalah lansia Panti Wredha Dharma Bhakti Kasih Surakarta dengan desain penelitian quasi-experimental research bermetode nonrandomized pretest and posttest control group design. Total subjek pada kelompok eksperimen dan kontrol berjumlah 18 orang. Intervensi mendengarkan musik gamelan jawa diberikan pada 9 subjek di kelompok eksperimen selama 7 hari berturut-turut. Metode pengumpulan data menggunakan skala kecemasan yang telah diuji validitasnya melalui professional judgement. Nilai uji daya beda aitem pada skala kecemasan tersebut 0,005-0,818 dengan koefisien reliabilitas (a) 0,955.
Teknik analisis data menggunakan analisis statistik nonparametrik Mann-Whitney Test dan Wilcoxon Test. Hasil uji Mann-Whitney menghasilkan nilai signifikansi (p) sebesar 0,004 (p<0>Kata kunci : Kecemasan, Mendengarkan Musik Gamelan Jawa, Lansia

 

×
Penulis Utama : Orisa Widya Iswara
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : G0113079
Tahun : 2018
Judul : Pengaruh Mendengarkan Musik Gamelan Jawa terhadap Penurunan Tingkat Kecemasan pada Lansia di Panti Wredha Dharma Bhakti Kasih Surakarta
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Kedokteran - 2018
Program Studi : S-1 Psikologi
Kolasi :
Sumber : UNS-F.Kedokteran, Prog. Studi Psikologi- G0113079-2018
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. dr. Istar Yuliadi, M. Si., FIAS,
2. Laelatus Syifa Sari Agustina, S.Psi., M.Psi., Psikolog.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Kedokteran
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.