Penulis Utama : Andika Permatasari
NIM / NIP : D0211005
×

Media sosial instagram merupakan salah satu media yang kerap digunakan dalam aktivitas kegiatan promosi melalui internet di era modern saat ini. Kegiatan promosi merupakan upaya mengenalkan produk kepada konsumen dengan tujuan untuk meraih pencapaian perspektif positif. Pengenalan produk melalui media sosial instagram merupakan sumber informasi yang dapat menarik minat berkunjung pada konsumen. Oleh sebab itu, di berbagai daerah melakukan banyak cara untuk menarik minat berkunjung masyarakat dengan menggunakan media instagram,salah satunya Kabupaten Klaten melalui Akun @dolanklaten. Empat faktor yang mempengaruhi minat berkunjung ke obyek wisata yaitu kualitas, kredibilitas sumber, kebutuhan, dan sikap informasi pada instagram. Penelitian ini bertujuan untuk menguji: (1) pengaruh kualitas informasi pada Instagram Akun @dolanklaten Terhadap Minat Berkunjung Followers Ke Obyek Wisata, (2) pengaruh kredibilitas sumber informasi pada Instagram Akun @dolanklaten Terhadap Minat Berkunjung Followers Ke Obyek Wisata, (3) pengaruh kebutuhan informasi pada Instagram Akun @dolanklaten Terhadap Minat Berkunjung Followers Ke Obyek Wisata, dan (4) pengaruh sikap informasi pada Instagram Akun @dolanklaten Terhadap Minat Berkunjung Followers Ke Obyek Wisata Umbul Ponggok di Kabupaten Klaten.
Jenis penelitian yaitu kuantitatif menekankan analisisnya pada data-data numerikal (angka) yang diolah dengan menggunakan metode statistika. Instrumen penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuesioner. Populasi dalam penelitian ini adalah para followers pengguna instagram akun @dolanklaten sebanyak 36 ribu followers pada tahun 2017 dengan sampel adalah 400 follower. Tehnik sampling dalam penelitian ini menggunakan random sampling. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi berganda.
Berdasarkan hasil analisis dapat diperoleh kesimpulan, sebagai berikut: (1) Kualitas informasi pada instagram Akun @dolanklaten tidak berpengaruh terhadap minat berkunjung Followers Ke Obyek Wisata Umbul Ponggok di Kabupaten Klaten dengan  signifikan r 0,305 (p > 0,05). (2) Tidak ada pengaruh kredibilitas sumber informasi pada Instagram Akun @dolanklaten Terhadap minat berkunjung Followers Ke Obyek Wisata Umbul Ponggok di Kabupaten Klaten dengan signifikan 0,080  (p > 0,05). (3) Ada pengaruh kebutuhan informasi pada Instagram Akun @dolanklaten Terhadap minat berkunjung Followers Ke Obyek Wisata Umbul Ponggok di Kabupaten Klaten dengan signifikan 0,028 (p <  0,05). (4) Ada pengaruh sikap informasi pada Instagram Akun @dolanklaten Terhadap minat berkunjung Followers Ke Obyek Wisata Umbul Ponggok di Kabupaten Klaten dengan signifikan 0,009  (p <  0,05).

 

×
Penulis Utama : Andika Permatasari
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : D0211005
Tahun : 2018
Judul : Pengaruh media sosial instagram dan minat berkunjung Ke Obyek Wisata (Pengaruh Kualitas, Kredibilitas Sumber, Kebutuhan, dan Sikap Terhadap Informasi pada Instagram Akun @dolanklaten Terhadap Minat Berkunjung Followers Ke Obyek Wisata Umbul Ponggok di Kabupaten Klaten)
Edisi :
Imprint : Surakarta - FISIP - 2018
Program Studi : S-1 Ilmu Komunikasi
Kolasi :
Sumber : UNS-FISIP-ProdiIlmu Komunikasi-D0211005-2018
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Sri Hastjarjo, S.Sos., Ph.D
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. ISIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.