Penulis Utama : Avi Kurnia Putri
NIM / NIP : E001405
×

ABSTRAK

Tujuan penelitian ini adalah (1) Untuk mengetahui pelaksanaan Peraturan Daerah Kabupaten Sukoharjo Nomor 3 Tahun 2015 Tentang Penyelenggaraan Perlindungan Anak; (2) Untuk mengetahui hambatan-hambatan yang timbul dalam pelaksanaan Peraturan Daerah Kabupaten Sukoharjo Nomor 3 Tahun 2015 Tentang Penyelenggaraan Perlindungan Anak.
Penelitian ini merupakan penulisan hukum yang bersifat empiris yang bersifat deskriptif. Penelitian dilaksanakan di Kabupaten Sukoharjo. Jenis data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data menggunakan studi lapangan dan studi kepustakaan.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) pelaksanaan peraturan Daerah Kabupaten Sukoharjo Nomor 3 Tahun 2015 tentang penyelenggaran perlindungan anak, pada tingkat kebijakan Pemerintah Kabupaten Sukoharjo membuat Peraturan daerah tentang penyelenggaraan perlindungan anak, merubah struktur kantor pemberdayaan perempuan dan keluarga berancana menjadi dinas DPPKBP3A, dan memasukan isu perlindungan anak pada RPJMD. Selanjutnya pada tingkat teknis/operasional Dinas DPPKBP3A melakukan sosialisasi kepada masyrakat dan perlindungan, pendampingan pada setiap tingkat pemeriksaan korban. 2) Hambatan dalam pelaksanaan Peraturan Daerah Kabupaten Sukoharjo Nomor 3 Tahun 2015 tentang penyelenggaran peraturan daerah, terbagi menjadi 2 faktor yaitu faktor  internal dan faktor eksternal

Kata kunci: perlindungan, anak, Peraturan Daerah No 3 tahun 2015

 

×
Penulis Utama : Avi Kurnia Putri
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : E001405
Tahun : 2018
Judul : Pelaksanaan Peraturan Daerah Kabupaten Sukoharjo Nomor 3 Tahun 2015 Tentang Penyelenggaraan Perlindungan Anak
Edisi :
Imprint : Surakarta - F.Hukum - 2018
Program Studi : S-1 Ilmu Hukum
Kolasi :
Sumber : UNS-Fak. Hukum-Jur. Ilmu Hukum- E001405-2018
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Suranto S.H.,M.H
2. Achmad S.H.,M.H
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Hukum
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.