Penulis Utama : Aldo Alfianto
NIM / NIP : D1314011
×

Iklan merupakan salah satu cara untuk mempromosikan dan meningkatkan penjualan suatu brand. Tujuan iklan ialah untuk menarik perhatian dan membujuk konsumen agar membeli suatu produk yang ditawarkan. Digital Strategist ialah seorang yang bertugas membuat strategi marketing dan branding dengan menggunakan kata-kata maupun visual menggunakan media online.

Tujuan Digital Strategist ialah agar konsumen terbujuk dengan produk yang diiklankan, pesan dalam iklan dapat tersampaikan, serta Digital Strategist peran penting dalam menciptakan content iklan atau karya campaign iklan di agency media cetak dan yang menjadi pilihan penulis adalah PT. Tunas BOLA sebagai tempat melaksanakan Kuliah Kerja Media (KKM) selama dua setenga bulan.

Dalam pelaksanaan KKM penulis membuat content social media Si gundul (icon BOLA) untuk memperingati Hari Raya Nyepi, membuat content untuk Tabloid BOLA dan Majalah Bolavaganza untuk Twitter dan Instagram dalam bentuk kata dan visual, meriset berita terbaru yang bisa dijadikan diskusi di Sosial media Tabloid BOLA, mendesain cover E-Paper Tabloid BOLA. Penulis juga membantu pelaksanaan event dalam promosi Tabloid BOLA seperti BOLA Goes To Campus, CFD, Grassroots U-9 dan U-11, Manggarai Cup, Forum Diskusi BOLA dan Nobar Akbar Final UCL 2017 serta membuat wording, report kuis dan promotion Tabloid BOLA. Selama menjalani KKM penulis dapat menyimpulkan bahwa seorang Digital Strategist dituntut untuk dapat mengeluarkan ide yang kreatif, Strategi kreatif, memiliki wawasan yang luas,dan dapat berinovasi. Serta Digital strategist harus sering riset, membac, mampu membuat kata-kata dengan menggunakan gaya bahasa yang diinginkan oleh klien dan juga mendesain content yang menarik.

 

Kata Kunci: Kuliah kerja Media, Periklana, Agency, Content, Digital Strategist.

 

×
Penulis Utama : Aldo Alfianto
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : D1314011
Tahun : 2018
Judul : Peran Digital Strategist dalam Iklan Sosial Media di PT. Tunas Bola
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. ISIP - 2018
Program Studi : D-3 Periklanan
Kolasi :
Sumber : UNS-Fak. ISIP-Jur. Periklanan-D1314011-2018
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Vivin Sulistyowati, SE, M.M.
Penguji :
Catatan Umum : Lamp unpublish
Fakultas : Fak. ISIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.