Penulis Utama : Riky Zakub
NIM / NIP : S441602010
×

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan dan menjelaskan: 1) Perwujudan nilai religiusitas dalam Antologi Geguritan Garising Pepesthen; 2) aspek-aspek religiusitas dalam Antologi Geguritan Garising Pepesthen; 3) Relevansinya dengan materi ajar pembelajaran bahasa Jawa di SMA.

Bentuk penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Strategi yang digunakan dalam penelitian ini adalah studi kasus. Sumber data adalah naskah geguritan dalam antologi geguritan Garising Pepesthen karya R. Bambang Nursinggih. Teknik pengumpulan data menggunakan analisis isi, analisis dokumen, dan in-dept interview dengan penulis, guru, murid, dan praktisi sastra Jawa. Teknik sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah purposive sampling atau sampling yang bertujuan, artinya mengidentifikasi dan memilih naskah geguritan dalam antologi geguritan Garising Pepesthen yang terdapat lebih banyak kandungan religiusitas dan relevan sebagai diajarkan di tingkat SMA.

Hasil dari penelitian ini adalah: 1) Geguritan-geguritan dalam Antologi Geguritan Garising Pepesthen yang diteliti, ditemukan sejumlah 39 perwujudan nilai religiusitas. 2) Terdapat 5 aspek religiusitas, diantaranya; aspek ideologi, aspek ritualistik, aspek eksperiensial, aspek intelektual dan aspek konsekuensional. 3) Kajian religiusitas dalam Antologi Geguritan Garising Pepesthen karya R. Bambang Nursinggih relevan dengan materi ajar pembelajaran bahasa Jawa di SMA pada silabus kurikulum 2013.

 

×
Penulis Utama : Riky Zakub
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : S441602010
Tahun : 2018
Judul : Religiusitas Dalam Antologi Geguritan Garising Pepesthen Karya R. Bambang Nursinggih Dan Relevansinya Sebagai materi ajar pembelajaran bahasa jawa di SMA
Edisi :
Imprint : Surakarta - Pascasarjana - 2018
Program Studi : S-2 Pendidikan Bahasa dan Sastra Daerah
Kolasi :
Sumber : UNS-Pacasarjana-Prodi Magister Bahasa dan Sastra Jawa -S441602010-2018
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Sahid Teguh Widodo, S.S, M.Hum., Ph.D.
2. Dr. Budhi Setiawan, M.Pd.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Pascasarjana
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.