Penulis Utama : Ari Yudha
NIM / NIP : H3113018
×

PROSES PRODUKSI

SIRUP BERBAHAN BAKU KULIT NANAS


ABSTRAK


Tujuan pelaksanaan praktek produksi ini adalah mengetahui formula sirup berbahan baku kulit nanas yang paling disukai panelis, mengetahui cara produksi sirup berbahan baku kulit nanas dan menentukan kelayakan ekonomi dari produksi sirup berbahan baku kulit nanas. Proses pembuatan sirup berbahan baku kulit nanas yaitu sortasi, pencucian, pemanasan, pendinginan, penyaringan, pengemasan. Praktek produksi sirup berbahan baku kulit nanas menggunakan tiga formulasi dan diambil satu formulasi yang paling disukai konsumen yaitu sirup berbahan baku kulit nanas dengan menggunakan formulasi kulit nanas 30 % dan gula pasir 70 %. Kandungan gula pada produk sirup kulit nanas adalah 13,65%. Produksi sirup kulit nanas 1500 kemasan
/bulan dengan harga pokoknya sebesar Rp 9.103,-/botol, harga jual Rp 10.000,-/botol. Laba perusahaan meliputi laba kotor dan laba bersih. Laba kotor produksi sirup kulit nanas sebesar Rp1.225.350,- bulan dari 1500 botol. Laba bersih produksi sirup kulit nanas setiap bulannya adalah Rp1.164.083,-. B/C produksi sirup kulit nanas sebesar
1,08 artinya usaha ini layak dikembangkan karena nilai B/C lebih besar dari 1.

Kata Kunci : Analisis Ekonomi, Kulit Nanas, Sirup

 

×
Penulis Utama : Ari Yudha
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : H3113018
Tahun : 2018
Judul : Proses Produksi Sirup Berbahan Baku Kulit Nanas
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Pertanian - 2018
Program Studi : D-3 Teknologi Hasil Pertanian
Kolasi :
Sumber : UNS-F. Pertanian-Prog. D3 Teknologi Hasil Pangan- H3113018-2018
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dwi Ishartani, S.TP., MSi
2. Esti Widowati, S.Si., M.P
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Pertanian
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.