Penulis Utama : Mutamimah
NIM / NIP : C0913034
×

ABSTRAK
  Latar belakang proyek Tugas Akhir ini adalah memanfaatkan perca kaos menggunakan teknik-teknik yang masih jarang digunakan menjadi tas remaja wanita. Perca kaos biasanya hanya dijadikan peralatan rumah tangga dengan teknik pembuatan yang terbilang masih sederhana.  Padahal perca kaos mempunyai warna yang sangat beragam serta bahanya cukup fleksibel sehingga mudah untuk dikreasikan menjadi berbagai macam produk. Alasan pemilihan tas sebagai eksekusi produk  karena tas merupakan bagian dari item fesyen  yang penggunaanya sudah umum dan banyak diminati oleh remaja.
Tujuan proyek Tugas Akhir ini adalah memanfaatkan perca kaos menjadi produk tas remaja wanita yang  inovatif , mempunyai nilai guna serta nilai ekonimis.
Metode yang dipakai dalam proyek Tugas Akhir perancangan ini yaitu metode desain. Metode ini melewati tahapan berupa metode perancangan, konsep perancangan, dan visualisasi.  Metode perancangan melewati tahap analisis permasalahan, strategi pemecahan masalah, pengumpulan data, uji coba, dan menentukan gagasan awal perancangan. Konsep perancangan  berisi  landasan  pemikiran untuk perancanagn desain tugas akhir. Visualisassi yaitu tahap memvisualkan konsep perancangan yang ada dalam proses perancangan.
Hasil perancangan tugas akhir ini sebagai berikut: (1) Perancangan tas untuk remaja wanita dari bahan perca kaos menghasilkan 8 desain dengan tema musim semi. (2) Perca kaos dikelompokan berdasarkan bahan, ukuran, warna, ketebalan, serta tingkat elastisitasnya untuk menentukan teknik penggarapan yang sesuai. (3) Teknik yang digunakan dalam proyek perancangan ini adalah jahit  aplikasi, jahit tindas, trapunto, sulam dan bordir. (4) Tas yang dihasilkan berjenis handbag, backpack, clutch,dan  sling bag.
Kata Kunci: Perca Kaos, Tas Remaja, Tas Wanita.

 

×
Penulis Utama : Mutamimah
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : C0913034
Tahun : 2018
Judul : Pemanfaatan Perca Kaos untuk Tas Remaja Wanita
Edisi :
Imprint : Surakarta - FSRD - 2018
Program Studi : S-1 Kriya Seni
Kolasi :
Sumber : UNS-FSRD, Prog. Studi Kriya Tekstil- C0913034-¬2018
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dra. Tiwi Bina Affanti, M.Sn,
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Seni Rupa dan Desain
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.