Studi eksperimental pengaruh tekanan bahan bakar dan bukaan katup terhadap karakteristik pembakaran pada Vaporizing Burner dengan bahan bakar oli bekas
Penulis Utama
:
Sutisno
NIM / NIP
:
I0400044
×ABSTRAK
Karakteristik pembakaran bahan bakar minyak dipengaruhi oleh beberapa faktor, diantaranya adalah tekanan bahan bakar dan bukaan katup. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh tekanan bahan bakar dan bukaan katup terhadap karakteristik pembakaran oli bekas dengan menggunakan alat bakar jenis vaporizing burner.
Bahan bakar yang digunakan dalam penelitian ini adalah oli bekas hasil treatment. Variasi tekanan bahan bakar yang di uji adalah 0,5 bar,1 bar, 1,5 bar dan 2 bar. Sedangkan variasi bukaan katup ½ bukaan dan bukaan penuh. Analisis yang dilakukan adalah pengaruh tekanan bahan bakar dan bukaan katup terhadap temperatur pembakaran, konsumsi bahan bakar, panjang nyala api dan waktu pencairan logam alumunium.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa semakin besar tekanan bahan bakar dan bukaan katup mengakibatkan temperatur pembakaran semakin tinggi, konsumsi bahan bakar semakin bertambah dan waktu pencairan logam semakin cepat. Sedangkan nyala api hasil pembakaran akan semakin panjang dengan kenaikan tekanan bahan bakar, tapi terdapat nilai maksimal pada tekanan 1 bar.
Kata kunci : karakteristik pembakaran, oli bekas, vaporizing burner
×
Penulis Utama
:
Sutisno
Penulis Tambahan
:
-
NIM / NIP
:
I0400044
Tahun
:
2005
Judul
:
Studi eksperimental pengaruh tekanan bahan bakar dan bukaan katup terhadap karakteristik pembakaran pada Vaporizing Burner dengan bahan bakar oli bekas
Edisi
:
Imprint
:
Surakarta - F. Teknik - 2005
Program Studi
:
S-1 Teknik Mesin
Kolasi
:
Sumber
:
UNS-F. Teknik Jur. Teknik Mesin-I.0400044-2005
Kata Kunci
:
Jenis Dokumen
:
Skripsi
ISSN
:
ISBN
:
Link DOI / Jurnal
:
-
Status
:
Public
Pembimbing
:
1. Wahyu Purwo R., ST., MT
Penguji
:
Catatan Umum
:
01/2006
Fakultas
:
Fak. Teknik
×
File
:
Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.