Penulis Utama : Novita Sari
NIM / NIP : K7413122
×

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) pengaruh pembelajaran micro teaching dan Program Pengalaman Lapangan (PPL) terhadap minat menjadi guru mahasiswa pendidikan ekonomi tahun 2017; (2) pengaruh pembelajaran micro teaching terhadap minat menjadi guru mahasiswa pendidikan ekonomi tahun 2017; (3) pengaruh Program Pengalaman Lapangan (PPL) terhadap minat menjadi guru mahasiswa pendidikan ekonomi tahun 2017.
    Penelitian ini merupakan jenis penelitian kuantitatif. Penelitian ini merupakan penelitian populasi. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah kuesioner. Validitas data diperoleh melalui hasil tryout dari 30 responden. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda.
    Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) nilai uji F diperoleh Fhitung>Ftabel  (5,736>3,14) dengan nilai p=0,005, sehingga Ho ditolak dan Ha diterima. Hal ini berarti bahwa terdapat pengaruh yang signifikan variabel pembelajaran micro teaching dan PPL secara simultan terhadap minat menjadi guru (2) nilai uji t variabel pembelajaran micro teaching adalah thitung>ttabel (2,009>1,99) dengan nilai p=0,049 sehingga Ho ditolak dan Ha diterima. Hal ini berarti bahwa terdapat pengaruh yang signifikan variabel pembelajaran micro teaching secara parsial terhadap minat menjadi guru (3) nilai uji t variabel Program Pengalaman Lapangan (PPL) adalah thitung>ttabel (2,157>1,99) dengan nilai p=0,035 sehingga Ho ditolak dan Ha diterima. Hal ini berarti bahwa terdapat pengaruh yang signifikan variabel PPL secara parsial terdapat minat menjadi guru (4) koefisien determinasi (Adjusted R Square) sebesar 0,127. Hal ini dapat diartikan bahwa 12,7% minat menjadi guru dipengaruhi oleh pebelajaran micro teaching dan PPL, sedangkan 87,3% sisanya dipengaruhi oleh berbagai faktor selain yang diteliti dalam penelitian ini

 

×
Penulis Utama : Novita Sari
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K7413122
Tahun : 2017
Judul : Pengaruh pembelajaran micro teaching Dan Program Pengalaman Lapangan (ppl) Terhadap Minat Menjadi Guru Mahasiswa Pendidikan Ekonomi FKIP UNS TAHUN 2017
Edisi :
Imprint : Surakarta - FKIP - 2017
Program Studi : S-1 Pendidikan Ekonomi Akuntansi
Kolasi :
Sumber : UNS-FKIP-Prodi Pendidikan Ekonomi-K7413122-2017
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Dr. Trisno Martono, M.M
2. Dra. Sri Wahyuni, M.M
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.