Penulis Utama : Meganisa Setianingrum
NIM / NIP : M0113028
×

ABSTRAK

Sistem perekonomian terbuka  telah memberikan  kemudahan  bagi setiap negara untuk  saling berinteraksi, namun juga dapat  mempermudah terjadinya penularan  krisis.  Seperti krisis keuangan  yang melanda  Indonesia tahun  1997 memberikan  dampak yang cukup  parah  pada  perekonomian  negara  sehingga diperlukan  suatu  metode untuk  mendeteksi  krisis tersebut.   Krisis  keuang- an dapat  dideteksi  berdasarkan beberapa  indikator  seperti  output  riil, kredit domestik  per Produk  Domestik Bruto (PDB),  dan Indeks Harga Saham  Ga- bungan  (IHSG). Penelitian  ini bertujuan untuk menentukan gabungan  model volatilitas  dan Markov switching yang sesuai serta mendeteksi krisis keuangan di Indonesia berdasarkan indikator  tersebut.

Model volatilitas  mampu memodelkan ketidak-konstanan variansi dalam model ARMA. Sedangkan Markov switching merupakan  alternatif  pemodelan data  runtun   waktu dengan  memperhatikan perubahan   kondisi  dalam  data, yang biasa disebut dengan state.  Penelitian  ini menggunakan asumsi tiga state yaitu  state  volatilitas  rendah, volatilitas  sedang, dan volatilitas  tinggi.  Data yang digunakan  pada setiap indikator diambil dari tahun  1990 hingga 2015.

Hasil penelitian  menunjukkan bahwa  model SWARCH(3,1) dapat  di- gunakan  untuk mendeteksi  krisis keuangan  di Indonesia.   Berdasarkan  nilai prediksi smoothed probability diperoleh informasi bahwa pada  tahun  2017 ne- gara Indonesia tidak mengalami krisis keuangan berdasarkan indikator  output riil, kredit domestik per PDB, dan IHSG.

Kata kunci : krisis, output  riil, kredit domestik, IHSG, SWARC

×
Penulis Utama : Meganisa Setianingrum
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : M0113028
Tahun : 2017
Judul : Pendeteksian Dini Krisis Keuangan di Indonesia menggunakan Gabungan Model Volatilitas dan Markov Switching berdasarkan Indikator Output Riil, Kredit Domestik Per Pdb, dan Ihsg
Edisi :
Imprint : Surakarta - FMIPA - 2017
Program Studi : S-1 Matematika
Kolasi :
Sumber : UNS-FMIPA Sains Matematika-M0113028-2017
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. Sugiyanto, M.Si
2. Dra. Etik Zukhronah, M.Si.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. MIPA
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.