Penulis Utama | : | Prasanda Martha Sheila |
NIM / NIP | : | D1215042 |
Abstrak
Reportase yang baik dan benar akan selalu bersentuhan dengan masalah-masalah etika jurnalistik, menjaga kerahasiaan, nama baik, dan tanggung jawab sosial untuk melayani publik. Oleh karena itu, kode etik jurnalistik merupakan suatu hal yang harus selalu diaplikasikan dalam setiap kegiatan jurnalistik bagi setiap jurnalis.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana nilai-nilai etika jurnalisme investigasi direpresentasikan dalam “Film Spotlight”. Obyek penelitian ini adalah film “Spotlight” yang dirilis pada tanggal 6 November tahun 2015 garapan Tom McCarthy. Film ini bercerita tentang kegiatan jurnalistik investigasi yang dilakukan tim Spotlight dalam pembongkaran kasus pelecehan anak yang melibatkan para pastor gereja Katolik di Boston.
Jenis penelitian ini adalah kualitatif dengan menggunakan teknik analisis isi kualitatif. Empat poin utama kode etik Society of Professional Journalists (SPJ) akan dijadikan guide sebagai panduan peneliti dalam meneliti adegan-adegan dalam Film Spotlight. Empat poin tersebut terdiri dari Cari Kebenaran dan Laporkan, Minimalisir Bahaya, Bertindak Independen, serta Bertanggung Jawab dan Transparan.
Setelah dilakukan analisis, dapat disimpulkan bahwa adegan-adegan dalam film Spotlight sesuai dengan empat poin utama dalam kode etik Society of Professional Journalists (SPJ). Tim Spotlight yang diceritakan dalam film Spotlight melakukan pengumpulan informasi secara jujur dan mengutamakan keakuratan. Mereka melakukan penulisan berita secara adil dan berimbang. Tim Spotlight menghormati narasumbernya dan memperlakukan mereka dengan baik. Penelusuran dokumen dilakukan dengan cara yang legal. Tim Spotlight menolak campur tangan pihak luar karena dapat merusak kredibilitas mereka dan selalu mengutamakan kepentingan publik dan berusaha menjadi media yang transaparan.
Kata Kunci : Jurnalisme Investigatif, Analisis Isi Kualitatif, Kode Etik
Penulis Utama | : | Prasanda Martha Sheila |
Penulis Tambahan | : | - |
NIM / NIP | : | D1215042 |
Tahun | : | 2017 |
Judul | : | Nilai-Nilai Etika Jurnalisme Investigasi dalam Film (Analisis Wacana Nilai-Nilai Etika Jurnalisme Investigasi dalam “Film Spotlight”) |
Edisi | : | |
Imprint | : | Surakarta - Fak. ISIP - 2017 |
Program Studi | : | S-1 Ilmu Komunikasi Non Reguler |
Kolasi | : | |
Sumber | : | UNS-Fak. ISIP Jur. Ilmu Komunikasi-D1215042-2017 |
Kata Kunci | : | |
Jenis Dokumen | : | Skripsi |
ISSN | : | |
ISBN | : | |
Link DOI / Jurnal | : | - |
Status | : | Public |
Pembimbing | : |
1. Sri Herwindya Baskara Wijaya, S.Sos., M.Si. |
Penguji | : | |
Catatan Umum | : | |
Fakultas | : | Fak. ISIP |
File | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
---|