Penulis Utama : Nazhifah
NIM / NIP : S221508008
×

ABSTRAK


Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa apakah komunikasi verbal abuse orang tua, kualitas komunikasi orang tua dan konformitas teman sebaya dapat mempengaruhi perilaku agresif remaja di Kelurahan Simpang Tiga Kec. Bukit Raya kota Pekanbaru. Komunikasi verbal abuse merupakan bagian dari tindakan komunikasi yang merupakan salah satu bentuk dari perilaku negatif yang banyak ditemukan di lingkungan masyarakat dan terjadi antara orang tua terhadap anak. Perilaku ini jelas merupakan masalah sosial yang serius dan memberikan dampak luar biasa pada perilaku remaja dikemudian hari. Kemudian  kurangnya perhatian dari orang tua menyebabkan kualitas komunikasi antara anak dengan orang tua menjadi terganggu sehingga anak mencari perhatian diluar. Dikarenakan kurangnya perhatian dari orang tua, menyebabkan perubahan lain pada perilaku anak. Selain itu, lingkungan sosial juga memberikan dampak negatif yang tidak dapat dipungkiri dengan hadirnya kelompok-kelompok kecil teman sebaya yang memberikan efek timbulnya perilaku-perilaku negatif pada remaja.
Penelitian  ini  menggunakan  penelitian-penelitian  terdahulu  yang menjelaskan keterkaitan antar variabel. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan sampel sebanyak 99 remaja dari umur 12-18 tahun dengan teknik Quota sampling. Data dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner dan dianalisis menggunakan analisis regresi dan analisis regresi berganda.
Berdasarkan   hasil   penelitian   menunjukkan   terdapat   pengaruh   antara
komunikasi verbal abuse orang tua terhadap perilaku agresif sebesar 36,3% dengan kategori rendah. Dan terdapat pengaruh kualitas komunikasi orang tua terhadap perilaku agresif sebesar 28,9% dengan kategori rendah. Serta terdapat pengaruh antara konformitas teman sebaya terhadap perilaku agresif sebesar 0,34% dengan kategori sangat rendah. Serta secara simultan pengaruh komunikasi verbal abuse orang tua, kualitas komunikasi orang tua dan konformitas teman sebaya terhadap perilaku agresif sebesar 42,0% dengan kategori sedang. Dengan demikian daerah tempat penelitian ini, dimana factor-faktor dari variable yang dikaji hanya memperoleh dukungan hasil yang rendah dan belum menunjukkan sebagai factor utama yang berperan dalam membentuk perilaku agresif remaja di Kel. Simpang Tiga Kec. Bukit Raya Kota Pekanbaru.

Kata Kunci : Komunikasi Verbal Abuse, Kualitas Komunikasi, Konformitas
Teman Sebaya, Perilaku Agresif.

 

×
Penulis Utama : Nazhifah
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : S221508008
Tahun : 2017
Judul : Komunikasi Verbal Abuse, Kualitas Komunikasi dan Konformitas Teman Sebaya terhadap Perilaku Agresif Remaja
Edisi :
Imprint : Surakarta - FISIPOL - 2017
Program Studi : S-2 Ilmu Komunikasi (Teori dan Penelitian)
Kolasi :
Sumber : UNS-FISIP, Prog. Studi Magister Ilmu Komunikasi - S221508008-2017
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Drs. Pawito, Ph.D,
2. Drs. Y. Slamet, Msc. Ph.D.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. ISIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.