Penulis Utama : Yulia Fatika Sari
NIM / NIP : H3114103
×

ABSTRAK

Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui cara pembuatan hard candy labu kuning. Penambahan gula dan labu kuning yang paling disukai ditinjau dari karakteristik sensori yang meliputi warna, aroma, rasa, tekstur, overall. Pengujian karakteristik kimia hard candy labu kuning ditinjau dari formulasi terbaik penambahan gula dan hard candy labu kuning dan kelayakan usaha hard candy labu kuning ditinjau dari analisis ekonomi. Hard candy labu kuning dibuat dari labu kuning, sukrosa, glukos, vanili, dan asam sitrat. Hard candy labu kuning dibuat menjadi tiga formulasi yaitu formulasi pertama dengan penambahan gula 50% dan labu kuning 50%, formulasi kedua dengan penambahan gula 60% dan labu kuning 40%, formulasi ketiga dengan penambahan gula 40% dan labu kuning 50%. Berdasarkan hasil uji organoleptik metode skoring formulasi pertama dan kedua merupakan yang disukai oleh panelis dan terdapat beda nyata pada parameter tekstur dan overall. Berdasarkan analisis kimia diperoleh kadar air formulasi pertama sebesar 0,675% dan kadar air formulasi ketiga sebesar 2,325%, kadar beta karoten formulasi pertama sebesar 57,295 ?g/g dan kadar beta karoten formulasi ketiga sebesar 65,91 ?g/g. Hasil analisis ekonomi bakso jantung pisang yaitu kapasitas 13.000 kemasan/bulan dengan harga pokok Rp 789 /kemasan, harga jual Rp 1.000/kemasan maka diperoleh laba bersih Rp 6.760.529/bulan, Break Event Point (BEP) 7.819 bungkua/bulan. Return of Investment (ROI) sebelum pajak 23%, Return of Investment (ROI) setelah pajak 22%, Pay Out Time (POT) 5 bulan, Benefit Cost Ratio (Net B/C) 1,27 dan menyatakan bahwa usaha ini layak untuk dikembangkan karena Net B/C lebih dari 1.
Kata Kunci : Proses Produksi Hard Candy labu Kuning, Hard Candy, labu kuning

 

×
Penulis Utama : Yulia Fatika Sari
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : H3114103
Tahun : 2017
Judul : Proses Produksi Hard Candy Labu Kuning
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Pertanian - 2017
Program Studi : D-3 Teknologi Hasil Pertanian
Kolasi :
Sumber : UNS-F. Pertanian, Program Studi Diploma III Teknologi Hasil Pertanian, H3114103-2017
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Bara Yudhistira, S.TP., M.Sc.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Pertanian
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.