Penulis Utama : Fathiya Luthfiyawati
NIM / NIP : K3213028
×

ABSTRAK

Fathiya Luthfiyawati. PEMBELAJARAN MEWARNAI MENGGUNAKAN CAT AIR PADA ANAK TUNAGRAHITA KELAS VI C DI SLB-A YKAB SURAKARTA TAHUN AJARAN 2016/2017. Skripsi, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sebelas Maret Surakarta, 2017.
Tujuan penelitian ini adalah untuk (1) mendeskripsikan proses pembelajaran mewarnai menggunakan cat air pada anak tunagrahita kelas VI C di SLB-A YKAB Surakarta tahun ajaran 2016/2017, (2) mendeskipsikan faktor pendukung dan penghambat proses pembelajaran kelas VI C di SLB-A YKAB Surakarta.
Penelitian   ini   merupakan   penelitian   kualitatif   dengan   pendekatan deskriptif. Sumber data yang digunakan berupa informan, dokumen, tempat, dan peristiwa. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah “purposive sampling” atau sampel bertujuan. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara mendalam, observasi, dan analisis dokumen. Uji validitas data yang digunakan adalah triangulasi data dan review informan. Analisis data yang digunakan adalah analisis model mengalir (flow model).
Hasil penelitian menunjukan bahwa: (1) Proses pembelajaran di kelas VI C SLB-A YKAB Surakarta terdiri dari komponen-komponen pembelajaran yang meliputi  tujuan  pembelajaran,  peserta  didik  (siswa),  pendidik  (guru),  materi
pembelajaran, media pembelajaran, metode pembelajaran, dan penilaian hasil belajar. Untuk pelaksanaan pembelajaran di SLB-A YKAB Surakarta guru menyusun Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) untuk memperjelas tujuan atau indikator yang akan dicapai. Kelas VI C terdiri dari siswa dengan kebutuhan yang berbeda-beda. Guru dalam pembelajaran menyesuaikan dengan kebutuhan dan kemampuan siswa di kelas. Materi pembelajaran yang diberikan merupakan materi yang disesuaikan sendiri oleh guru berupa materi mewarnai. Media pembelajaran yang digunakan yaitu kertas bergambar dan contoh karya, selain itu digunakan juga alat pembelajaran seperti papan tulis dan kertas. Metode pembelajaran yang digunakan adalah metode ceramah, demonstrasi, tanya jawab, dan  penugasan.  Penilaian  hasil  belajar  pada  pembelajaran  mewarnai  meliputi
aspek afektif dan psikomotor. (2) Faktor pendukung yang ada adalah guru yang memberikan dukungan dan motivasi kepada siswa, sarana dan prasarana yang tersedia untuk kegiatan praktek mewarnai dengan cat air, keluarga yang memotivasi untuk menjaga mood dan emosi siswa ketika di rumah maupun di sekolah, dan lingkungan sekolah yang nyaman, dan mendukung proses pembelajaran.  Sedangkan  faktor  penghambat  proses  pembelajaran  diantaranya guru belum memaksimalkan materi pembelajaran karena kurangnya sumber belajar, sumber belajar yang masih terbatas, dan siswa dengan tingkat kebutuhan yang berbeda-beda.

Kata Kunci: Pembelajaran, Mewarnai, Tunagrahita

 

×
Penulis Utama : Fathiya Luthfiyawati
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K3213028
Tahun : 2017
Judul : Pembelajaran Mewarnai Menggunakan Cat Air Pada Anak Tunagrahita Kelas VI C Di SLB-A YKAB Surakarta Tahun Ajaran 2016/2017
Edisi :
Imprint : Surakarta - FKIP - 2017
Program Studi : S-1 Pendidikan Seni Rupa
Kolasi :
Sumber : UNS-FKIP-Prodi Pendidikan Seni Rupa-K3213028-2017
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Edi Kurniadi, M.Pd
2. . Nanang Yulianto, S.Pd., M.Ds
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.