Penulis Utama : Heri Prasetyo
NIM / NIP : S231408025
×

ABSTRAK


Hasil  penelitian  menunjukkan  dalam etika  komunikasi terdapat  empat  indikator yaitu (a) Menjelaskan dengan tepat terkait dengan kriteria dan standard etika yang diterapkan terkait dengan peraturan atau tata cara kerja yang harus diterapkan dalam memberikan pelayanan publik kepada konsumen (masyarakat) dan tentunya tidak melakukan tindakan negatif seperti penyogokkan dari konsumen ke customer service, (b)  Memberikan  tanggung  jawab  etis,  seperti  melayani  konsumen  dengan  maksimal dan  tidak  menerima  sogokkan,  (c)  Keetisan  komunikasi dibenarkan  sebagai refleksi yang  melekat  pada  pribadi  komunikator.  Keetisan  komunikasi  itu  didapatkan  oleh pegawai baik dari pengalaman dari saat mengenyam pendidikan ataupun mengikuti berbagai seminar-seminar yang diselenggarakan oleh kantor dengan mendatangkan pemateri  yang  berkompeten,  misalnya  materi  terkait  dengan  pengembangan keterampilan, pengembangan sikap dan kepribadian dan (d) Keterbukaan dalam membenarkan  etika  komunikasi,  seperti pada  bagian  lini depan  dan  pimpinan,  tidak hanya  dilakukan  dalam suasana  yang  formal dengan  penyampaian  pesan-pesan  yang terlalu   sistematis   dan   cenderung   kaku,   namun   etika   komunikasi  diterapkan  juga dalam  suasana  non-formal  atau  lebih  santai,  adanya  candaan  dan  basa-basi namun tetap menunjukkan  sikap yang sopan dan santun.
Proses  komunikasi  secara  eksternal  yaitu  ditandai  dengan  adanya  komunikasi yang  terjadi  antara  pegawai  di  Badan  Penanaman  Modal  dan  Pelayanan  Perizinan
Kabupaten Sukoharjo dalam memberikan pelayanan publik seperti pegawai yang memberikan sapaan kepada tamu (masyarakat), mempersilahkan duduk, tersenyum, mengucapkan  salam saat bertemu dengan tamu dan menanyakan  maksud serta tujuan.

Kata Kunci: Etika Komunikasi, Organisasi, Pelayanan Publik

 

×
Penulis Utama : Heri Prasetyo
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : S231408025
Tahun : 2017
Judul : Etika Komunikasi dalam Pelayanan Publik (Studi Pada Implementasi Etika Komunikasi Dalam Pelayanan Publik di Badan Penanaman Modal dan Pelayanan Perizinan Kabupaten Sukoharjo)
Edisi :
Imprint : Surakarta - Pascasarjana - 2017
Program Studi : S-2 Ilmu Komunikasi (Manajemen Komunikasi)
Kolasi :
Sumber : UNS-Pascasarjana, Prog. Studi Magister Ilmu Komunikasi - S231408025-2017
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Sri Hastjarjo, S.Sos, Ph.D.
2. Prof. Dr. Mahendra Wijaya, M.S.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Pascasarjana
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.