Penulis Utama : Hosea Puspitasari Pranoto
NIM / NIP : S021508019
×

ABSTRAK

Latar Belakang: Diabetes adalah salah satu jenis penyakit tidak menular yang dapat menyebabkan komplikasi dan meningkatkan risiko kematian pada usia produktif. Pasien DM tipe 2 penting menjaga regulasi darah agar tercapai kontrol glikemik  yang  optimal  sehingga  membantu  dalam  pencegahan  dan meminimalisasi komplikasi serta perbaikan kualitas hidup pasien. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh peran dokter, peran keluarga, kepatuhan pengobatan, diet, aktivitas jasmani dan lamanya penyakit terhadap terkontrolnya kadar HbA1C darah pada pasien diabetes melitus tipe 2 di RSUD Dr. Moewardi, Surakarta.
Subjek and Metode: Penelitian ini merupakan analitik observasional dengan desain studi case control. Penelitian dilaksanakan di RSUD Dr. Moewardi, Surakarta, Jawa Tengah pada bulan April hingga Mei 2017. Subjek penelitian dipilih menggunakan tehnik fixed disease sampling. Jumlah kelompok kasus sebanyak  50  orang  dan  kelompok  kontrol  sebanyak  100  subjek  penelitian. Variabel dependen adalah kadar HbA1C darah. Variabel independen adalah peran dokter, peran keluarga, kepatuhan pengobatan, diet, aktivitas jasmani dan lamanya penyakit. Kadar HbA1C darah diukur berdasarkan hasil laboratorium klinik. Data pada variabel independen diukur menggunakan kuesioner. Analisis data menggunakan analisis jalur.
Hasil: Kadar HbA1C darah dipengaruhi oleh lamanya penyakit (b= 0.04; SE=
0.01; p<0 b=0.18; SE=0.09; p=0.044), b=0.16; SE=0.07; p=0.024). xss=removed xss=removed xss=removed xss=removed SE=0.07; p=0.082), b=0.01; SE=0.01; p=0.063), b=0.32; SE=0.11; p=0.002). b=0.17; SE=0.08; p=0.025), b=0.21; SE=0.09; p=0.017), b=0.27; SE=0.10; p=0.005) xss=removed xss=removed b=  SE= >p<0 b=0.24; xss=removed>Kesimpulan: Kadar HbA1C darah kadar HbA1C darah secara langsung dipengaruhi oleh diet, aktivitas jasmani dan lamanya penyakit sedangkan secara tidak langsung kadar HbA1C darah dipengaruhi oleh peran dokter, peran keluarga, dan kepatuhan pengobatan

Kata kunci: HbA1C darah, diabetes melitus, perilaku sehat, analisis jalur.

 

×
Penulis Utama : Hosea Puspitasari Pranoto
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : S021508019
Tahun : 2017
Judul : Peran Dokter dan Keluarga terhadap Perilaku Sehat Pasien dalam Mengontrol Kadar Hba1c Darah pada Pasien Diabetes Melitus Tipe 2 di Rsud Dr. Moewardi
Edisi :
Imprint : Surakarta - Pascasarjana - 2017
Program Studi : S-2 Ilmu Kesehatan Masyarakat
Kolasi :
Sumber : UNS-PASCASARJANA, Prog. Studi Magister Ilmu Kesehatan Masyarakat - S021508019-2017
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Isna Qadrijati, dr., M. Kes
2. Dr. Setyo Sri Rahardjo, dr., M. Kes
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Pascasarjana
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.