Penulis Utama : Julio Leonardo
NIM / NIP : K3513027
×

ABSTRAK

Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui penerapan model pembelajaran B-O-R-N untuk mengetahui keefektifan model pembelajaran berbasis B-O-R-N berbantuan media moodle untuk meningkatkan hasil belajar pada kelas X (sepuluh) SMK Negeri 2 Karanganyar tahun ajaran 2016/2017.
Penelitian ini adalah penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan menggunakan model pembelajaran B-O-R-N berbasis moodle dalam mata pelajaran sistem operasi dengan kompetensi dasar dapat menganalisis dan mengkomunikasikan administrasi sistem operasi open source. Penelitian ini dilakukan pada bulan April hingga Mei 2017 sebanyak dua siklus. Setiap siklus terdiri dari tahap perencanaan, tahap pelaksanaan tindakan, tahap observasi, dan tahap refleksi. Subjek dalam penelitian tindakan kelas ini adalah peserta didik kelas X RPL A SMK Negeri 2 Karanganyar tahun ajaran 2016/ 2017 dengan jumlah peserta didik 36 peserta didik yang terdiri dari 30 peserta didik putra dan 6 peserta didik putri. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan Teknik dokumentasi, teknik wawancara, teknik tes online dan hasil diskusi kelompok.
Untuk ranah / aspek yang diamati terdiri dari ranah kognitif, afektif dan psikomotorik. Teknik analisis data yang digunakan peneliti adalah secara deskriptif komparatif. Membandingkan hasil pekerjaan peserta didik dengan menggunakan angka persentase.
Peningkatan hasil belajar peserta didik baik dari aspek kognitif, afektif, dan psikomotorik dalam pelajaran sistem operasi dengan menggunakan model pembelajaran B-O-R-N berbantuan media moodle sebagai berikut: 1) capaian aspek kognitif pada pratindakan 38,89% pada siklus I meningkat 52,79% dan kembali meningkat pada siklus II sebesar 77,78%. 2) capaian aspek afektif pada pratindakan = 19,44%, siklus I = 61,11%, dan siklus II = 86,11%. 3) capaian aspek psikomotorik pada pratindakan = 41,67%, siklus I = 69,44%, siklus II = 83,33%. Berdasarkan hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran B-O-R-N berbantuan media moodle efektif dalam meningkatkan hasil belajar peserta didik dalam materi pokok administrasi sistem operasi open source kelas X RPL A SMK Negeri 2 Karanganyar tahun ajaran 2016/ 2017.
Kata Kunci : Penelitian Tindakan Kelas, Kognitif, Afektif, Psikomotorik, rekayasa perangkat lunak

 

×
Penulis Utama : Julio Leonardo
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K3513027
Tahun : 2017
Judul : Penerapan Model Pembelajaran B-O-R-N Berbasis Moodle Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Sistem Operasi Di Smkn 2 Karanganyar
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. KIP - 2017
Program Studi : S-1 Pendidikan Teknologi Informasi dan Komunikasi
Kolasi :
Sumber : UNS, F. KIP, Program Studi Pendidikan Teknik Informatika dan Komputer, K3513027-2017
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Agus Efendi M.Pd.,
2. Taufiq Lilo Adi Sucipto S.T.,M.T.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.